Tumgik
bebek-kremes · 4 months
Text
BIARKAN IA MENEMUKAN MIMPINYA
Bila ada yang memilih pergi darimu, mengapa mesti mengikatnya? Mengapa mesti mengekangnya? Ada apa dengan hatimu? Bila tak bisa sejalan denganmu, mengapa mesti dipaksakan?
Tanya kepada dirimu apa hakmu mengikat kakinya untuk tidak pergi? Siapa dirimu?
Bukankah kau bilang selama ini hidup hanya untuk Allah? Namun mengapa sekarang seperti lain? Mengapa begitu sulit melepaskan? Bukankah bila percaya pada takdir Allah engkau tau apapun yang menjadi takdirmu takkan pernah luput darimu?
Kalau benar-benar menyayangi karena Allah, bukankah seharusnya tak berat melepaskan? Biarkan ia terbang bebas. Biarkan ia menemukan mimpinya.
0 notes
bebek-kremes · 4 months
Text
Menyenangkan dan memenuhi ekspektasi semua orang itu seperti jalan yang panjang, diakhiri dengan tanda bertuliskan: "Maaf, jalan buntu, silahkan berputar arah".
Yang mencintaimu tidak akan melihat cacatmu, dan yang membencimu tidak akan menilai kebaikanmu.
Sebagus apapun tampilanmu, tetap terlihat kurang dimata sebagian orang, setulus apapun bantuan dan pertolongan bahkan nasihat yang kamu berikan, akan tetap dipandang remeh oleh mereka yang sedari awal memang tidak suka denganmu.
Seberusaha apapun seorang anak memenuhi kemauan orang tuanya, terkadang tidak akan sempurna dan tetap dipandang kurang. Seorang ayah yang berusaha memenuhi keinginan semua anggota keluarganya, tetap bisa saja dilihat tidak maksimal tersebab ada saja kebutuhan baru dari mereka.
Jadilah dirimu sendiri, jangan memuaskan pandangan orang lain, sebab hal itu akan sangat mustahil kamu dapatkan, bahkan sampai kamu mati.
Berikan saja usaha yang terbaik, doa yang terbaik, perilaku dan sikap yang baik, dari situlah nanti akan tersaring, siapa yang menerima bagaimana pun keadaanmu, baik kurang atau pun lebihmu, baik cacat atau pun keunggulanmu.
1 note · View note
bebek-kremes · 6 months
Text
kita harus kemana?
aku dan kamu pernah ada dalam suatu hubungan
hubungan yang kian hari kian tak punya arah
padahal.. kita jarang sekali bertengkar
ataupun saling tinggalkan
kita saling support dalam segala hal
termasuk agar selalu dekat dengan Tuhan
aku selalu mengingatkanmu ketika dengar bunyi lonceng
begitupun kamu yang mengingatkanku ketika dengar suara adzan
namun kita akan kemana??
antara janji suci didepan pendeta
atau ijab kabul di depan penghulu
dengan salib di lehermu atau tasbih ditanganku
antara aku yang di baptis 
atau kamu yang akan belajar hadis
kamu melipat tangan dalam syafaat
dan aku mengangkat tangan ketika solat
antara paskah .. atau idul adha
kita harus kemana?
berhubungan diam-diam pun tak akan memberi jawaban
ingin rasanya aku amnesia saja :’)
namun trinitas yang kamu percaya, dan tauhid yang aku jadikan sebagai akidah
akankah menyadarkan agar kita harus berpisah?
demi pencipta yang disebut dengan berbagai macam nama
demi pencipta yang disembah dengan berbagai macam cara
jika dengan berbeda kepercayaan kepadamu membuat kami harus terpisah
hujanilah kami dengan kebahagiaan jika telah berjalan sendiri-sendiri
agar kami tidak hidup dalam penyesalan
0 notes
bebek-kremes · 8 months
Text
Takut
Pernah tidak, kamu dekat sekali dengan seseorang hingga kamu tak kuasa untuk memilikinya?
Seperti aku yang terus menatapmu tanpa tahu apa yang mendekam dalam matamu. Aku selalu menemuimu tanpa perlu memberikan hadirku di tempatmu berada. Aku mendengarmu tanpa perlu aba-aba, begitu saja, seolah itu adalah kewajibanku.
Pada titik itu, aku dan kamu melakukan hal yang sama, berulang-ulang, berdua. Aku tidak keberatan mendengar cerita yang sudah kuhapal luar kepala, aku tahu apa yang membuatmu merasa sedih juga bahagia. Aku tahu segalanya. Aku mulai menumbuhkan rasa.
Namun, rasa adalah sesuatu yang sangat berbahaya. Di satu sisi, aku begitu ingin kamu tahu apa yang kurasakan, tapi di sisi lain perasaanku mengatakan lebih baik jika kamu tak tahu. Otak dan hatiku tak pernah bisa sejalan. Membuatku terseret ke dalam pusaran kebingungan yang ada.
Harus bagaimana aku?
Langkahku tahu-tahu terhenti. Kesakitan ini bertambah pahit. Setengah mati aku melawan badai yang memorakporandakan benteng pertahananku. Tapi kamu selalu membiarkanku menyentuh hatimu dengan sejuta harapan dan pesimisme. Kamu tahu tidak, aku terus menahan rasa di saat kamu selalu di dekatku?
Aku tidak ingin memilikimu, juga tidak ingin kehilanganmu. Mengertikah kamu akan sebentuk perasaan ini? Bisakah kita tetap berada dalam kondisi yang seperti ini saja? Hingga tidak perlulah kita korbankan apa yang telah kita susun. Cukup siapkan satu ruang khusus untukku, yang kauasingkan, yang sengaja kaupisahkan dari duniamu, untuk kita berdua bertemu di sana.
Kita tahu, juga sama-sama tidak tahu. Pengetahuan kita membuat kita mempunyai hubungan yang ekslusif yang hanya kita berdua yang tahu. Aku tidak perlu lagi mencari tahu apa arti diriku untukmu. Kamu tidak perlu repot-repot menjelaskannya. Kita berada di ambang batas teman juga kekasih. Begitu sudah cukup.
Aku tahu kamu tahu apa yang aku rasakan, kamu mungkin tahu aku tahu apa yang kamu rasakan. Tapi mari kita terus berpura-pura tidak tahu tentang perasaan kita.
Dengan begini, aku tidak perlu takut kehilanganmu
1 note · View note
bebek-kremes · 8 months
Text
Kemarin
Kayak baru kemarin, kamu DM aku.
Kayak baru kemarin, kita tukaran nomor whatsapp.
Kayak baru kemarin, kita ngobrol ini-itu sampai larut malam.
Kayak baru kemarin, kita berdiskusi, cerita, berargumen tentang apa saja.
Kayak baru kemarin, aku mulai senang mendapati namamu muncul di ponselku.
Kayak baru kemarin, aku diam-diam tersenyum ketika dicari dan diperhatikan olehmu.
Kayak baru kemarin, kabar dan ceritamu menjadi hal pertama yang ingin kuketahui setiap harinya.
Kayak baru kemarin, semua hal baik itu terjadi begitu saja.
Tapi, kemarin itu sudah berganti menjadi hari ini.
Dan hari ini sudah tidak ada kamu yang seperti kemarin lagi
0 notes
bebek-kremes · 8 months
Text
Peranku
Kadang, aku masih senang mendapati namamu muncul di tab notif whatsapp. Dan hal yang tak kau tau, aku harus mengulur waktu untuk membalas agar aku tak kelihatan terlalu kegirangan dengan pesanmu itu.
Pesan-pesan itu biasa saja, terkesan no effort, aku ngerti, aku terima, aku gak peduli. Aku cuma ingin kau tetap terhubung denganku.
Aku ini menyedihkan, ya? Aku gak punya banyak teman untuk diajak ngobrol, lebih tepatnya aku memangkas mereka agar aku gak perlu repot-repot terlibat dalam frekuensi obrolan yang gak menyenangkan. Aku maunya kau.
Tapi... berharap adalah hal yang sia-sia. Seringkali tiap menerima pesanmu, aku diserang kegelisahan yang menyakitkan. Sudah pasti, aku bukan satu-satunya. Dan mungkin, di saat aku chatting denganmu, kau memang menanti pesan orang lain, atau sedang asyik bertukar pesan tanpa jeda dengan pujaanmu.
Sementara, aku hanya jadi pahlawan kesiangan yang kaubutuhkan saat gak ada yang mempedulikanmu, saat orang yang kautunggu-tunggu tak kunjung membalas pesanmu lalu kau merasa kesepian, dan kau baru tergerak mencariku, memperlakukanku seolah-olah kaulah yang paling membutuhkanku.
Padahal, tidak.
Kau hanya benci sendiri. Dan peranku hanya itu. Penghancur sepimu. Lalu ketika orang yang kautunggu-tunggu datang, kau pergi, membiarkanku bersama sepi-sepi ini, berulang kali.
0 notes
bebek-kremes · 8 months
Text
"Makasih karena kamu tidak menyia-nyiakan rasa sakit hatiku demi bersama dengan orang yang kamu pilih saat ini…"
Pernah tidak, kamu jadi enggan datang ke suatu kota, hanya karena kamu sudah tidak bersama dengan orang yang menciptakan kenangan untukmu di sana? Semua titik di kota itu diam-diam menyimpan cerita. Dan satu hal yang begitu sangsi adalah mengapa rasanya tidak sama, meski kamu lakukan itu dengan orang lain.
Aku pernah, dan itu waktu aku bertemu kamu di kotamu beberapa tahun yang lalu.
Sejujurnya, aku tidak pernah tahu bagaimana cara terbaik untuk memperpendek fase berduka setelah tidak bersama kamu lagi saat itu. Aku berantakan dan kacau; sebab bersamamu, aku merasa telah mencapai level tertinggi peduli dengan seseorang. Pernah sesombong dan sepercaya diri itu untuk memilikimu seutuhnya. Sampai aku tersadar aku justru ditertawakan oleh keyakinanku sendiri. Tapi, tidak apa.
Setiap kali aku menginjakkan kaki di kota itu, aku selalu berharap tujuanku adalah untuk menemuimu lagi. Sayangnya, harapan itu kukubur dalam-dalam sekarang. Waktu kita memang tidak pernah tepat, ya? Kini, aku hanya boleh menjadi bagian dari kisah klasik di masa lalumu yang mengetahui pergantian statusmu. Tapi, tidak apa.
Kalau kamu berpikir aku masih memikirkanmu, kamu salah besar. Aku tidak cinta kamu lagi, beneran. Aku hanya belajar mengenang semuanya dengan perspektif yang tidak menyakitkan saja. Aku tidak mencari tahu tentang kehidupanmu, bahkan aku enggan sekadar membuka laman media sosialmu. Lucu ya, dulu kita dua orang yang saling mencari, sekarang berganti menjadi dua orang yang saling menghindari. Tapi, tidak apa.
Mungkin, perpisahan kita saat itu tidak sarat makna dan terkesan terburu-buru. Sedikit banyak yang tak sempat aku sampaikan untukmu, aku tuangkan di sini:
Terima kasih karena sudah memberiku cerita, pengalaman, dan perasaan yang kadang tak bisa aku pahami. Kamu pernah berbeda, walau akhirnya caramu meninggalkanku sama saja seperti yang lain. Tapi, tidak apa.
Terima kasih karena kamu sudah lebih dulu berbahagia, sehingga aku punya bukti bahwa tidak bersama pun, kita bisa menemukan bahagia masing-masing. Aku belum sih. Tapi, tidak apa.
Terima kasih karena dilepasmu, aku bisa menemukan titik balikku—dan itu menjadi kado perpisahan terindah yang kamu berikan untukku. Kamu mungkin tidak peduli. Tapi, tidak apa.
Dan maaf, jangankan menyapa, kembali menjadi temanmu saja rasanya sulit. Bukan karena aku membencimu. Tapi, kadang kita harus menghancurkan semua jembatan komunikasi yang ada—demi mempunyai jarak, iya 'kan?
Thank you, next.
0 notes
bebek-kremes · 10 months
Text
aku namai bintang itu namamu
Bila nanti, nyatanya kita saling menghindari dan tidak lagi saling mencari, ingatlah dengan baik; bahwa setidakmenyenangkan apapun akhir kisah ini, aku pasti akan mengingatmu sebagai seseorang yang pernah mengasihiku dengan baik dan bijak.
Bila nanti, kamu mendadak meragu, kamu sangat boleh percaya hal ini; bahwa jauh sebelum aku mengenali senyummu, jauh sebelum cerita-ceritamu mencanduku, jauh sebelum aku meletakkan kekagumanku pada kalimat-kalimat cerdas nan manismu, aku bersyukur seseorang sepertimu bersedia singgah di sini.
Bila nanti, kamu mengenang masa di saat aku masih ingin bersamamu–meski seberantakan apapun kamu, ketahuilah, itu hanya upaya sederhanaku untuk memastikan; bahwa perasaanmu padaku masih cukup banyak untuk membuatmu menyayangiku hingga besok dan besoknya lagi.
Bila nanti, seseorang yang kamu pilih di kemudian hari untuk menjadi penyebab bahagiamu bukan lagi aku, maka aku hanya ingin menyampaikan terima kasih;
• Terima kasih karena telah mengajariku cara untuk membaik dan terus membaik.
• Terima kasih karena sudah mau memahami semua duka dan luka yang kurasakan, yang ternyata, lebih baik dari siapa pun.
• Terima kasih karena pernah menolongku dari semua ide-ide burukku dan pemikiran yang salah.
• Terima kasih untuk waktu, kisah, argumen, dan diskusi menyenangkan yang pernah mau kamu bagi denganku. . . . . . Aku pernah bahagia saat itu. Sangat. Dan jikalau tidak lagi saat ini, tidak apa-apa,
aku telah cukup bahagia karena pernah bahagia di saat itu, dengan kamu.
4 notes · View notes
bebek-kremes · 1 year
Text
Elu Dan Gua sama BRO,kalo liat toge kayak gimana gitu😁😁
1. Toket gede sejatinya adalah payudara. Sama seperti yang ukuran kecil, payudara sejatinya adalah ORGAN REPRODUKSI BIOLOGIS BETINA. Kucing betina punya payudara, sapi betina juga punya. Laki-laki juga punya payudara, tapi cuma payudara perempuan yang menghasilkan hormon prolaktin dan hormon insulin, buat ngidupin anak manusia, termasuk kamu dulu jadinya bisa hidup sampai sekarang.
2. Sudah nasibnya buat manusia, bentuk payudara itu ada di bagian dada atas dan menonjol. Kadang saya berpikir, kenapa sih payudara itu jumlahnya nggak satu aja di tengah-tengah kayak ultraman gitu, atau kalau nggak bentuknya portabel jadi bisa dilepas pasang sesuai kebutuhan, biar nggak difitnah jadi sumber pembangkit nafsu mulu..mesakne
3. Karena bentuk menonjolnya itu tergantung dari faktor genetik dan hormonal, bukan dekne yang minta, so kita jangan merasa ke-geer-an bahwa payudara itu menonjol buat memancing-mancing nafsu kita. Payudara itu diem aja, kagak kemana-mana. Tiap hari sudah dibungkusin beha yang kita nggak tahu betapa menderitanya, dipakein baju, dilapisin jaket, dipakein kerudung pula. Terkadang masih disalahin aja. Hahahaha
4. Tapi kan payudara juga organ seksual? Nggak semua, sih.tapi juga bener juga, Ada juga orang yang lebih tertarik secara seksual sama mie ayam daripada payudara. Tapi, baiklah. Kita sudah tahu tentang persetujuan untuk aktivitas seksual kan?
Di luar persetujuan, artinya apa yang kita lakukan kepada tubuh orang lain, dengan tujuan untuk merendahkan, menakuti, membuatnya tidak berdaya, adalah pelecehan seksual hingga kekerasan seksual hlo,opo elu gak mikir teko kunu,
Welcome ke dunia manusia yang bisa bikin konsensus yang lebih beradab. Di masa depan, nggak ada lagi manusia-manusia primitif yang bikin perempuan merasa nggak berdaya hanya karena bentuk tubuhnya.
5. Kita adalah manusia. Kita pasti bisa bersikap biasa saja lihat organ manusia, berperilaku terhormat dan nggak malu-maluin bangsa manusia terhormat lainnya. Jangan gumunan dan primitif cuma gara-gara ada organ biasa lewat. Itu organ aslinya cuma lemak, kelenjar ikat, sama darah. OK!
Wes rasah birahi yen weruh ngunu kui hahaha
4 notes · View notes
bebek-kremes · 1 year
Text
maafkan aku yah Maa..?!
Mah,anak mungilmu ini sudah tumbuh menjadi seorang pria yang setiap saat meyakinkan dirinya bahwa bisa melewati apapun sendirian. Anak laki-lakimu ini sudah banyak belajar sigap untuk setiap yang berat dan berusaha mengurainya, sendirian.
Meski anak laki-lakimu sempat mencela sampai protes, ia tetaplah darah dagingmu. Maafkan aku ya Mah, yang dulu pernah berkata “kau tak pernah peduli”. Padahal kau selalu beri naungan, tapi aku berlarian. Kau selalu menyuguhkan rumah, tapi aku enggan, kau tak pernah luput menasihati, tapi aku pura-pura tak peduli.
Akhirnya kau memberikanku kebebasan, mempersilakan memilih beberapa jalan, dan tetap meyakinkan apa yang sudah kupilih. Lantas mengapa aku masih merasa terkekang? Bebas mana yang kukategorikan?
Aku sungguh bersyukur Mah, aku bukan terlahir dari manusia berdarah biru, bangsawan, ningrat, maupun orang terpandang. Sebab aku lebih bisa leluasa dan belajar tentang sosok seorang Ibu yang terus menyemangati saat aku terperosok, jatuh, tersandung, terseret, hingga dikecewakan. Sampai cahaya itu terang, memikat, dan menyadarkan atas buah dari jatuh-bangun itu nyata ada.
Sudah bertahun-tahun lebih aku kuat karena kau kuatkan aku dengan jarak, dengan segala riuhnya nasihatmu, dengan amarah karena kenakalanku, dan tentu dengan doamu yang terus kaurapal dengan tulus.
Mah, kau telah berhasil mendidik anakmu menjadi sebesar ini. Meski aku belum sehebat Papa, tapi izinkan aku berkelana lebih jauh lagi yaa Mah. Mengambil setiap buih-buih cinta kehidupan yang terus Allah turunkan, melebarkan senyum meski puing-puing harapan tak selalu rapi, dan membagi apa yang aku bisa bagi, seperti mama mengajarkanku dulu. Ya Mah yahh?
Sekali lagi Mah, anak mungilmu ini sudah tumbuh dewasa. Sudah mampu menyembunyikan lukanya sendirian dan sudah bisa menyelesaikan masalahnya sendirian. Esok atau lusa, aku pasti akan cerita banyak ke Mama, tentang betapa Maha Baiknya Allah menghidupkanku dengan bantuan wanita juang sepertimu.
0 notes
bebek-kremes · 2 years
Text
"mas aku kok durung menikah ya,padahal koncoku uwes nikah kabeh"
kowe tahu kalau menikah itu bukan tujuan hidup.tujuan hidupmu adalah bahagia dengan berbuat kebaikan sebanyak-banyaknya dengan peran sik mbok jalani saiki,agar mendapat ridho gusti Allah. toh, kowe dewe yang tahu tujuan pribadimu hari ini,sekolah lagi atau fokus golek duit,misalnya.hal itu bisa dijalani dengan atau pun tanpa menikah. sebab, menikah itu hanya berubahnya fase hidup aja,bukan tujuan hidup.
bersyukurlah yen kelak kowe menikah justru bukan karena paksaan,malu sama tetangga atau umur,juga buat memuaskan keinginan orang lain. kelak,kowe akan menikah ketika berjumpa dengan orang yang menurutmu tepat dan pada waktu yang tepat. live your life!
bersyukurlah kalau kelak kamu menikah artinya kamu udah punya pengetahuan lebih soal konsep diri dan konsep berpasangan dengan orang lain dalam hubungan yang saling respek. sebab banyak orang berhubungan dengan orang lain, bahkan memasuki lembaga pernikahan tanpa pengetahuan, lalu kehilangan dirinya sendiri. kamu punya cukup waktu buat tambah bekal yang duniawi maupun yang ukhrawi. nikmati!
hari ini kamu tergolong orang-orang berprivilej dan punya power. jangan selalu memposisikan diri sebagai korban. kamu punya power yang cukup buat membantu banyak orang. misalnya, gunakan pengetahuan yang kamu punya buat mencegah perkawinan anak di kampungmu. gunakan rejeki lebih yang kamu punya untuk membantu satu-dua anak perempuan di kampungmu sekolah lebih tinggi sehingga ia bisa menunda usia perkawinan. belikan anak-anak perempuan di kampungmu buku-buku bacaan agar mereka punya wawasan dunia yang lebih luas.
pengetahuan dan power yang kita punya harusnya membuat kita kuat dan menguatkan orang lain juga. percayalah kepada dirimu sendiri ya my friend 😁
0 notes
bebek-kremes · 2 years
Text
Watch "Lyodra - Pesan Terakhir (Official Music Video)" on YouTube
youtube
jika dirimu terluka...
aku masih setia dengan perasaan ini...
0 notes
bebek-kremes · 3 years
Text
im here again
Tumblr media Tumblr media Tumblr media
dan sekitar satu tahun dulu aku juga berada disini,tapi dengan dia disini lebih tepat nya
Tumblr media
dan saat itu ada sesuatu yg menggelitik dengan dibungkus cerita yg unik,,,😁😁
solo-blora kui adoh hlo ya...jika otw harus badan beneran fit,nah pas saat itu aku otw dari solo ke blora sudah dalam keadaan yg rodok kesel sitik (kurang fit).
sebentar saya rehat sembari nunggu dia membeli sesuatu,sambil nunggu saya melakukan tiduran di motor,punggung saya rasanya kayak di pukulin sama orang satu kampung,😁😆
dan matapun terpejam dan tak terasa ketiduran diatas motor sambil kaki saya taruh diatas stang motor...(tapi tak sambil mangap hlo ya)
setelah dia selesai belanja,pasti dia kaget melihat saya tidur dengan cara yg "unik", tapi dengan sabar dia menunggu saya bangun,dan ketika saya terbangun dari tidur,dia menyambut saya dengan senyum..😁😁
2 notes · View notes
bebek-kremes · 3 years
Text
kota BLORA
Tumblr media
disini batas rindu
selalu bersliweran hhhhh
0 notes
bebek-kremes · 3 years
Text
Tumblr media
BACA CAPTION DULU SEBELUM DIRIMU MEMVONIS SESUATU
Perempuan pembuang bayi tersebut merupakan ibu si bayi. Dan hanya dengan membaca premis itu, semua manusia yang memiliki hati nurani spontan akan menyetankan si ibu sebagai biadab. Bagaimana bisa seorang ibu membuang bayinya hingga dimakan anjing?
"Begini nih, akibat pergaulan bebas."
"Ini nih akibatnya kalau consent sex doang tapi nggak mau nanggung akibatnya."
Perempuan itu adalah seorang buruh pabrik. Ia berusia 21 tahun ketika melahirkan si bayi malang. Sebelumnya, perempuan itu telah berpacaran dengan seorang mahasiswa laki-laki yang ia kenal lewat aplikasi pesan sejak tiga tahun lalu. Sampai, ia hamil dengan pacarnya itu.
Celaka, si laki-laki tidak bertanggung jawab. Konon, laki-laki itu ternyata punya pacar lain yang juga sedang hamil. Ia amat terpukul dengan fakta bahwa pacarnya tak pernah mengunjunginya lagi. Jadilah, ia melahirkan sendiri tanpa bantuan siapa pun di kosan dekat pabrik tempatnya bekerja. Dalam kondisi kepayahan setelah melahirkan seorang diri, ia mendapati bayinya lahir tanpa napas.
Malam itu, ia memeluki bayinya dan tidur bersama hingga keesokan hari. Ia masukkan si jabang bayi ke dalam tas plastik bersama pakaian kotor menuju ke rumah orang tuanya. Hingga, bayi itu ditemukan dengan kaki yang telah dimakan anjing.
Terlebih dahulu, kau harus menempatkan dirimu sebagai seorang perempuan baru lulus SMA yang pergi merantau untuk bekerja sebagai buruh harian di sebuah pabrik.
Miskin, rentan, tidak berdaya, tak benar-benar siap dengan transformasi pergaulan dari kampung ke kota, tapi sekaligus dengan berbagai imajinasi akan masa depan khas remaja menuju dewasa.
Perempuan remaja yang gelisah untuk dipilih laki-laki, sangat rentan menjadi tak rasional dalam menerima berbagai bentuk manipulasi atas nama cinta.
Bisa jadi, si Ibu jabang bayi barangkali adalah korban kekerasan seksual dari mahasiswa laki-laki tempatnya ia semula menggantungkan imajinasi akan masa depan yang lebih mudah.
Sangat mungkin pula, si Ibu jabang bayi adalah korban perkosaan yang selanjutnya selama sembilan bulan menyembunyikan keletihannya sendiri karena ketakutan akan stigma dari masyarakat dan stigma dari tenaga kesehatan.
0 notes
bebek-kremes · 3 years
Text
Jika nanti
Jika nanti, kamu temukan seseorang yang lebih dariku dalam segala hal, semampumu pertahankanlah dia dengan baik. Karena bisa jadi, dia tidak diciptakan untuk dilewatkan olehmu berulang kali.
Jika nanti, datang padamu seseorang yang tetap ingin bersamamu saja meski dia telah tahu kurangmu, tolong jangan pernah kamu siakan. Karena saat itulah, kamu menjadi orang yang paling beruntung sedunia–dicinta tanpa perlu meminta.
Jika seseorang yang baik itu tiba dalam perjalananmu melupakanku, jangan pernah pikirkan kecewaku. Teruslah berjalan dan jatuh cintalah lagi. Walaupun akan terasa sulit bagiku, tapi aku telah cukup bangga sebab tugasku begitu mulia–menyerahkan hatimu kepada seseorang yang lebih tepat dariku.
Jika semua itu terjadi, jangan pernah menoleh lagi padaku. Dengan begitu kamu memberiku alasan untuk melanjutkan langkah. Tolong, bantu aku lawan keinginanku untuk kembali padamu. Karena kalau tidak, aku telah sangat siap untuk merebut hatimu, sekali lagi.
Wirosari,2021
1 note · View note
bebek-kremes · 3 years
Text
Arti Ghosting dan Terminologi Mbulet Lain Soal Dunia Dating Apps
Sebelum kamu bertanya arti “ghosting”, kamu mesti tahu kalau ternyata ada banyak istilah-istilah lain yang nggak kalah mbuletnya
Istilah “ghosting” atau “arti ghosting” mulai ramai lagi dibicarakan netizen Indonesia. Besar kemungkinan terminologi ini populer lagi sejak Kaesang Pengarep jadi viral karena persoalan pribadinya. Uniknya, ternyata ada cukup banyak juga orang yang nggak tahu apa arti ghosting sebenarnya.
Saya sih sebenarnya juga nggak paham-paham amat dengan istilah ini. Untung saya kerja di media, jadi punya sedikit bocoran info-info yang sangat-Gen-Z-dan-ke-barat-barat-an-plus-menyebalkan-satu-ini.
Setidaknya saya punya satu penjelasan andalan yang cukup simpel ketika ditanya apa arti ghosting, yakni: “meninggalkan saat lagi sayang-sayangnya.”
Ingat penggunaan kata “meninggalkan” dan bukan “ditinggalkan” di kalimat barusan. Itu artinya, ghosting adalah aktivitas pelaku. Iya, pelaku. Orang yang lagi disayang bener, tapi tahu-tahu ngilang. Jadi demit, jadi hantu, atau ngilang nggak tahu rimbanya.
Lucunya, belum kelar soal istilah ghosting yang menyebalkan ini, saya baru tahu bahwa istilah ini adalah lubang kunci untuk terminologi-terminologi senada dalam dunia perkencanan yang lebih luas lagi.
Beruntung saya dipertemukan dengan situs Insider. Yang cukup selo merangkum A sampai Z terminologi yang cukup sering digunakan dalam istilah perkencanan dunia Barat. Hal yang bukan tidak mungkin akan populer (lagi) di Indonesia dalam beberapa minggu ke depan.
Yaktul, ghosting ini jebul cuma seujung kukunya kerumunan Ya’juz Ma’juz dibandingkan terminologi asing yang bikin kepala saya pusing memikirkan satu hal ini: bakal ada berapa banyak kosakata baru dalam dunia perkencanan yang akan dikenal anak saya 20 tahun ke depan.
Nah, ini beberapa di antaranya. Mohon persiapkan diri.
Breadcrumbing
Ini istilah yang rada bangsat sebenarnya. Seperti artinya yang merupakan remah-remah rempeyek roti, breadcrumbing adalah situasuuu di mana kamu terlihat lagi ngejar-kejar gebetan, tapi sebenarnya kamu ogah-ogah amat punya ikatan dengannya.
Orang-orang ini kayak meninggalkan jejak remah-remah roti macam Hansel and Gretel agar si gebetan merasa ke-GR-an setengah mampus. Dalam tahap selanjutnya, jika ditembak pertanyaan, “Hubungan kita ini sebenarnya apa sih?” maka bukan tidak mungkin kamu akan jadi pelaku ghosting.
Next level bangsatnya lah.
Catch and release
Ini situasi di mana kamu lebih menyukai rasanya mbribik seseorang. Seperti istilahnya yang familiar dengan aktivitas mancing, catch and release adalah rasa ketagihannya seseorang ketika umpannya di makan ikan, tapi nggak betul-betul mau makan ikannya. Persis kayak adegan program yang demen teriak, “Mancing Mania!” itu.
Orang-orang bedebah satu ini, gemar mempermainkan hati gebetan. Bukan untuk berniat menyakiti sebenarnya, tapi ya karena fetish-nya ada di sana. Sakit sih emang ini orang.
Fishing
Nah, setelah terminologi catch and release ada lagi yang beneran fishing. Ini terminologi yang makin familiar karena adanya aplikasi perkencanan. Orang ini bakal menebar pancing untuk bisa mendapat pasangan yang “menggigit” umpannya.
Meski istilahnya fishing, bagi saya sih ini lebih tepat disebut sebagai nelayan penebar pukat harimau. Siapa aja sih… hayuuuk.
Daripada perilaku toxic langkah ini sebenarnya lebih tepat disebut sebagai langkah putus asa sih.
Caspering
Casper merupakan karakter hantu yang berperilaku baik. Seperti halnya dengan nama terminologinya, caspering adalah aktivitas di mana kamu mengagumi seseorang tapi sudah yakin kamu nggak akan mendapatkannya, sehingga kamu menjaga jarak.
Mungkin secara nama, caspering ini mirip-mirip kayak arti ghosting. Namun sejatinya, ini adalah dua terminologi yang sangat berbeda.
Dalam istilah yang lebih me-nasional istilah ini kurang lebih sama dengan “pemuja rahasia”. Dan karena rahasia, tentu hanya orang-orang “indigo” saja yang tahu rasa cintamu itu. Meski begitu, seperti sifat Casper yang baik, caspering tidak sampai tahap menyakiti.
Lah iya, gimana bisa menyakiti kalau orangnya aja nggak tahu kamu suka atau nggak. Namanya juga pemuja rahasia, kalau ketahuan kan ya udah bukan rahasia lagi namanya.
Gasligthing
Ini terminologi yang sebajingan istilahnya. Gaslighting merupakan istilah yang muncul karena film dengan judul yang sama dan rilis sekitar tahun 1944. Terminologi ini merupakan taktik manipulatif agar seseorang punya kuasa atas pasangannya.
Analogi yang dipakai untuk menggambarkan terminologi ini adalah seperti katak di dalam panci berisi air, lalu dipanaskan pelan-pelan.
Jika air langsung dididihkan, si katak akan langsung melompat ke luar panci. Namun jika air dipanaskan pelan-pelan, si katak tidak akan menyadari bahwa air yang mulai memanas itu lambat-lambat akan membunuhnya.
Hoovering
Ini merupakan kondisi di mana seseorang akan mencoba kembali jadi pasanganmu. Orang ini akan berusaha sekuat tenaga untuk mendapatkanmu kembali setelah bertindak kasar. Lalu dengan mengiba-iba selalu sukses meluluhkan hatimu.
Misalnya, ada orang yang melakukan kekerasan terhadap pasangannya. Begitu mau diputus, si bajingan ini mampu memutarbalikkan fakta bahwa sebenarnya dirinyalah yang menjadi korban.
Kamu lantas merasa bersalah, merasa kalau meninggalkannya akan berakibat lebih buruk terhadap pasanganmu. Tanpa menyadari bahwa dirimulah yang sedang menjadi korban.
Love bombing
Mungkin ini istilah yang rada lebay ketimbang terminologi lain. Love bombing sebenarnya hampir mirip kayak kasmaran tapi sampai pada tahap berlebihan. Semuanya akan bergerak begitu cepat. Kamu ketemu pasanganmu, semua keinganmu terpenuhi, segala hal seperti sempurna dengannya.
Nah, di posisi itulah kamu perlu hati-hati soalnya bisa jadi kamu merupakan korban dari love bombing.
Ketika kamu sudah begitu terlena dan tenggelam begitu dalam, orang yang gemar melakukan love bombing baru akan membuka kedoknya. Lantas ketika kamu menyadari atas apa yang terjadi, kamu sudah telanjur sangat mencintainya pula dan tidak bisa melupakannya.
Benching
Oke, buat kamu yang suka nonton bola mungkin bakal familiar dengan istilah ini. Apapun tebakanmu, sepertinya kamu sudah cukup tepat mendefinisikannya.
“Benching”—seperti halnya term untuk sepak bola—merupakan istilah bagi orang atau pemain yang “dicadangkan”.
Hm. Orang ini cukup bagus, tapi tidak cukup meyakinkan untuk dijadikan pasangan. Oleh sebab itu, untuk sementara orang ini akan berada di cadangan. Sembari gebetan mencari yang lebih cocok atau mungkin emang lagi menimbang-nimbang mau putusin pacarnya dan beralih ke kamu.
Heran saya, ternyata setiap orang di dunia ini berisiko mengalami rasanya dicadangkan layaknya pemain bola Lord Niclas Bendtner.
Kamu tahu Bendtner? Nggak tahu? Ya udah sih. Wajar. Namanya juga pemain cadangan.
Kayak statusmu itu.
0 notes