Tumgik
#GivingVoiceToTheVoiceless
simpangkirijalan · 2 years
Text
Negara Punya Mayoritas, Ternyata Bupati Lebak Melarang Ibadah Natal di Maja
Pelarangan ibadah Natal di Kecamatan Maja oleh Bupati Lebak, Banten, Iti Octavia Jayabaya, mengangkangi konstitusi dan HAM. Menteri Agama @gusyaqut pun tetap diam.
Alih-alih memberi jaminan penghormatan dan perlindungan terhadap dua komunitas Kristen di Maja untuk beribadah, Bupati Lebak malah menolak izin gelar Natal di 18 dan 25 Desember 2022 di Eco Club Citra Maja Raya, yang dekat dengan tempat tinggal mereka.
Akibatnya, tak ada ibadah Natal di Maja hari ini, 18 Desember 2022. Bagaimana dengan 25 Desember nanti?
Negara jelas melanggar UUD 1945 Pasal 29 ayat 2:
Negara menjamin kemerdekaan tiap-tiap penduduk untuk memeluk agamanya masing-masing dan untuk beribadat menurut agamanya dan kepercayaannya itu.
Sebab, Bupati Lebak memaksa dua komunitas Kristen untuk ibadah Natal di gereja Rangkasbitung yang jaraknya harus menempuh waktu 35 sampai 40 menitan dari Maja. Sungguh, Bupati Lebak zalim!
Apakah penolakan kegiatan ibadah akan dilakukan Bupati Lebak terhadap umat Islam? Pernahkah ada larangan terhadap salat Idul Fitri di Lebak oleh Bupati Iti Octavia?
Bukankah umat Islam berlomba-lomba mendirikan musala dan masjid, bahkan, tanpa perlu izin bupati Lebak? Ketika membangun gereja tidak diizinkan di Maja, mengapa beribadah pun harus diusir jauh oleh Bupati Lebak ke Rangkasbitung?
Izin pendirian rumah ibadah yang mengharuskan gereja di Lebak mendapat dukungan minimal 60 warga setempat adalah bentuk pelimpahan wewenang dan tanggung jawab negara kepada kelompok mayoritas. Padahal negara wajib menghormati hak setiap warga untuk beribadah dengan merdeka.
Peraturan Bersama 2 Menteri No. 8 dan 9/2006 memang kacau: menyerahkan wewenang kepada warga mayoritas untuk mendukung atau menolak pendirian gereja.
Akibatnya, di banyak tempat tidak sedikit warga tak memberi dukungan. Faktanya, Natal 2022 tidak bisa dirayakan umat Kristen Maja dengan merdeka untuk beribadah penuh sukacita.
0 notes
mamiegummerinfo · 8 years
Photo
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
Mamie Gummer speaks on the 'In the Spotlight: Celebrity Entrepreneurs Giving Voice to the Voiceless' panel during Women's Entrepreneurship Day at the United Nations on 19th November, 2015 in New York City. (Pictures by: Jemal Countess) (Image Source: Getty Images)
3 notes · View notes
mamiegummerinfo · 8 years
Photo
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
Mamie Gummer speaks on the 'In the Spotlight: Celebrity Entrepreneurs Giving Voice to the Voiceless' panel during Women's Entrepreneurship Day at the United Nations on 19th November, 2015 in New York City. (Pictures by: Jemal Countess) (Image Source: Getty Images)
0 notes