Tumgik
#celotehmanusia
ruangaksara · 3 years
Text
Ingin seperti
Lama adalah kata tepat untuk tangan dan otak yang sudah lebih dari jarang menyentuh dunia aksara. Padahal kehidupan cukup luas untuk dijabarkan oleh tulisan yang mewakili perasaan tak tertuang secara langsung.
Beberapa hari ini terketuk membaca kata-kata yang dirangkai indah untuk masuk ke dalam melodi tujuan ceritanya. Betapa hebatnya mereka menoreh suara hati hingga terdengar oleh hati juga.
Entah aku yang tinggi hati atau tak pandai mengambil hati. Menulis yang terdengar itu menjadi salah satu 'inginku'. Semoga Allah menjauhkan aku, kamu, dan kalian dan sifat yang merusak kejernihan kalbu, dan semoga aku kamu dan kita mampu memberi manfaat untuk sekililing bahkan dunia dan akhirat. Amin
Tumblr media
3 notes · View notes