Tumgik
faridr-blog1 · 7 years
Text
Pencuri
Melayang kabar suatu hari Seorang gadis hidup sendiri Seusai dicerai pagi tadi Kaos hitam, celana hitam Sepatu hitam, topeng hitam Aku siap mengarungi malam Masuk, ambil, lalu pergi Si gadis terlelap tak sadar diri Hatinya kukantongi Sidoarjo, 2017
3 notes · View notes
faridr-blog1 · 7 years
Text
Sarapan
Pagi ini kita duduk semeja Aku mengoleskan selai kacang bermerk Iludep kesukaanmu diatas hamparan roti yang tak sabar mencicip lembut bibirmu
“Belum cukup” kau bilang,
seusai olesan yang kupikir sudah ratusan
Sidoarjo, 2017
0 notes
faridr-blog1 · 7 years
Text
Surat Dari Sandal
Pada akhirnya Aku yang selalu berlumuran tanah di tiap pagi seusai kau memanen padi di sawah peninggalan bapakmu, Aku yang berjemur bersamamu dibawah terik saat kau mengayuh sepeda untuk mengantar nastar pesanan tetangga, Aku yang mesti bergaul dengan kencing dan tahi agar ayam, kambing, serta sapi peliharaanmu dapat makan teratur setiap hari, Aku yang tersentuh oleh rasa syukurmu walau tiap malam harus terlelap di tempat penuh debu,
Akan mendekam di dalam sampah Bersama plastik, makanan basi, serta buah yang membusuk Yang mungkin satu-satunya tempat paling layak untuk rongsokan sepertiku Sementara kakimu Telah merebahkan pijaknya Pada pantofel itu
Sidoarjo, 2017
1 note · View note
faridr-blog1 · 7 years
Text
Menuju Jogja
Banyak sudah tempat terlewat; Mojokerto, Jombang, Ngawi, Kediri, Madiun, … “Aku lelah” “Kapan aku sampai?” “Harus berapa kota lagi yang kulewati?” “Harus berapa lama lagi aku menunggu?” “Dan sejak kapan, hatimu kau beri nama Jogja?” Sidoarjo, 2017
0 notes
faridr-blog1 · 7 years
Text
Syawal
Usai bulan api memadamkan diri pada sudut memori umat Muhammad kudapati ronamu di ruang itu sedang bergelut dengan cemas dalam balutan bedak serta gincu
Tatapmu tak henti menelusuri pada helai-helai kain yang tadinya tumpang-tindih dalam lemari kini terhimpit dengan beberapa materi yang sempat kita perdebatkan antara layak beli atau pemuas nafsu konsumsi
Lalu aku melihatnya lelaki yang wajahnya mirip wajahku beku pada sepasang kolam jiwamu sesaat sebelum bibirmu lukiskan senyum
“Sayang, mari berangkat”
Gresik, 2017
0 notes
faridr-blog1 · 7 years
Text
Untuk Menyatu
Kau kuterjemahkan sebagai puncak, lembah, awan. Aku kauterjemahkan sebagai petualang, rintik, langit. Kita adalah apapun yang harus melalui perjalanan begitu panjang untuk menyatu Yogyakarta, 27 April 2017
0 notes
faridr-blog1 · 7 years
Text
Bolehkah aku menyamarkan diri di sudut meja ruang tamumu sebagai khong guan berisi rengginang hanya agar kau mengerti sakitnya kau kukecewakan?
0 notes
faridr-blog1 · 7 years
Text
Chevrolet Camaro 1997
Dia berlenggang, tak dikenali sang tuan Rongsokan kuning dengan dua garis hitam
“Berikan padaku seharga 4000 dolar!”,
Transaksi berakhir bahagia Si bocah cuma bisa pasrah
“Ini sampah!”
Sidoarjo & Jombang, 21 Juni 2017 @uchidnc & @faridr
@kelaspuisi @es-kacang-merah @agakdalam
2 notes · View notes
faridr-blog1 · 7 years
Text
Tentang Daratan
Hidup bersama laut Berabad-abad merebah Dibakar terik, dilumat gelombang Dibekukan malam, dicumbu pasang Tiap kali laut dibelai angin Darat terkikis Tiap kali laut terlelap bersama rembulan Darat tenggelam Darat tak bisa melakukan apa-apa Jadi, darat tabah saja Asalkan laut tetap ada Darat rela terkikis, tenggelam, lalu tiada Sidoarjo, 17 Juni 2017
0 notes
faridr-blog1 · 7 years
Text
Suatu Hari Nanti
Kita bisa melakukan apa saja; Kita akan membangun rumah di pesisir pantai, Kita akan belajar membuat kue cokelat dan menghabiskannya sendirian, Kita akan tertawa dan berlari di bawah derai hujan, Kita akan mencicipi tiap makanan tanpa peduli rasa kenyang, Kita akan pergi ke mall dan membeli pakaian-pakaian baru, Kita akan makan eskrim sambil menonton televisi hingga larut malam, Kita akan duduk di atap dan menghitung bintang-bintang, Kita akan pergi jauh tanpa harus takut lupa jalan kembali pulang Namun, sekarang Kita hanya perlu mengemas diri pada masing-masing galeri Sebelum kita bisa melakukan apa saja Suatu hari nanti Sidoarjo, 15 Juni 2017
0 notes
faridr-blog1 · 7 years
Text
Ruang Kosong
Sudah sedari dulu Tak kau rawat ruang kosong itu Kau diam di dalam Pintunya kau kunci Pecahan kaca dan serpihan kayu berserakan di lantai Dan di sudut ruang Terduduk seorang manusia Membusuk, mati “Jangan masuk!” katamu “Nanti kakimu terluka” Pintu kudobrak Lantai kulangkahi Kuseret keluar jasad itu Kemudian aku masuk Pintu kukunci kembali Kau marah “Apa maksudmu?” Aku berdarah “Lelaki itu masa lalumu, bukan?” “Bisakah kau berhenti menatap mayat dan mulai melihatku?” Sidoarjo, 24 Mei 2017
0 notes
faridr-blog1 · 7 years
Photo
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
Udah sempurna kok. Cuman sayang, gak nyata..
0 notes
faridr-blog1 · 7 years
Quote
Tapi kau punya aku
Miyazono Kaori (Your Lie In April)
0 notes
faridr-blog1 · 7 years
Quote
Karena aku serakah, aku akan bermimpi sekali lagi. Hingga suatu hari nanti, aku akan ber-waltz bersamamu. Kuharap.
Miyazono Kaori (Your Lie In April)
0 notes
faridr-blog1 · 7 years
Quote
Ada cowok yang jahat. Dia memintaku untuk bermimpi sekali lagi. Karena mimpiku sudah menjadi nyata, kupikir itu sudah cukup, dan aku menyerah. Tapi kau menyiram lagi hatiku yang sudah layu ini.
Miyazono Kaori (Your Lie In April)
0 notes
faridr-blog1 · 7 years
Quote
Mau jadi pengganti atau apapun itu, tak masalah. Aku ingin selamanya seperti ini
Arima Kousei (Your Lie In April)
0 notes
faridr-blog1 · 7 years
Quote
Apa karena dingin, ya? Kata-katamu terasa hangat
Arima Kousei (Your Lie In April)
0 notes