Tumgik
planmansworld · 3 years
Text
Tumblr media
Apakah mungkin semesta hanya sedang menguji sekuat apa hati ketika dihadapkan sebuah masalah? Entahlah.
Mungkin aku terlalu tergesa melambungkan doa, belum bisa bersabar kepada Tuhan yang selalu tepat memberi jatah bahagia, belum bisa bersyukur kepada Tuhan yang nikmatnya tak dapat kuhitungnya, dan belum mampu menahan rindu akan sebuah temu, hanya mampu mengadu, mengadu kepada Rabbku.
Kejengahan hati, kejenuhan pikiran,
Semoga aku mampu memanjangkan jarak sabar, melebarkan rasa syukur, meluaskan lapangnya hati,
Semoga apa yang belum bisa kita terima hari ini, menjadi sebab rasa syukur kita suatu saat nanti.
1 note · View note
planmansworld · 3 years
Text
Kalaupun suatu saat nanti, ada yang menyangsikanmu sebagai pasangan hidupku, akan aku katakan sebagaimana Rasulullah memuliakan Khadijah, "Demi Allah, tidak ada seorang yang lebih baik daripada dia"
Tumblr media
1 note · View note
planmansworld · 3 years
Text
Tumblr media
Istriku dan Pendidikannya
Seorang penyair bersenandung
"Bila kau letakkan seorang ibu sebagai pendidik, kau akan melihat suatu bangsa yang harum namanya"
Ya, ialah wanita, seorang ibu yang akan menjadi madrasah pertama,
Ia yang akan menjadi madrasah cinta,
Ia yang akan menjadi surga untuk anak-anaknya.
Wanita yang terdidik adalah cikal bakal terbentuknya generasi terbaik,
Dari rahimnya, terlahir para mujahid-mujahidah yang akan mewarisi peradaban.
Melalui didikannya, seorang anak tumbuh dan terdidik, memberikan keharuman bagi agama dan bangsanya.
Sebuah niat yang kerap ku langitkan,
"Kelak, anak-anakku berhak terlahir dari rahim seorang wanita yang baik dan terdidik"
Senang mendengar bahwa ia ingin melanjutkan studinya, yang ia niatkan agar dapat membimbing dengan baik anak-anaknya.
Bagiku, itu adalah kehormatan seorang wanita, sebagai tugas utamanya menjadi madrasah utama, menjadi madrasah cinta bagi anak-anaknya.
Untukmu yang kelak menjadi istri dan ibu dari anak-anakku, janjiku, bahwa aku akan memperjuangkan segala niat baikmu, demi kita dan keluarga kecil kita.
Semoga Rahmat Allah senantiasa tercurah dimanapun kita melangkah, Aamiin
2 notes · View notes
planmansworld · 3 years
Text
Tumblr media
Ujian Sebelum Pernikahan
"Mas, biasanya kalau sudah dekat hari-hari menjelang pernikahan, akan ada banyak ujian yang datang, ada saja masalah, entah itu kecil ataupun besar, hal itu wajar dan lumrah terjadi. Namun pesan saya, jangan sampai masalah itu membuatmu dan calon istrimu menjadi jauh, justru sebaliknya, harusnya kalian semakin dekat, semakin memahami kelebihan dan kekurangan masing-masing, hal itu yang akan menguatkan kalian sebelum ataupun sampai nanti setelah pernikahan. Setan tidak suka dengan segala hal-hal yang akan mendatangkan kebaikan, hal baik itu salah satunya adalah pernikahan, ingat baik-baik, masalah seperti apapun yang datang hadapi bersama-sama, cari solusi kemudian selesaikan bareng-bareng, dan yang paling penting adalah komunikasi jangan sampai putus"
Sebuah pesan yang akan selalu aku ingat dari seorang guru yang tak pernah menolak ketika dimintai nasihat.
Kadang aku lupa bahwa dunia pada dasarnya adalah tempat masalah, tak satupun manusia yang lahir ke dunia yang tak menemukan berbagai masalah. Karena selama manusia hidup, setan akan terus menggoda.
Untuk itu..
Tidak ada pilihan lain, selain menjadi manusia yang lebih bijak, yang mampu mengambil pengalaman dan ilmu dari setiap masalah sebagai upaya untuk lebih mendewasakan diri.
Untukmu.. Untuk kita.. Seringan seberat apapun masalah yang akan kita hadapi nanti, semoga kita bisa saling berbagi, bisa menjadi rumah yang teduh dalam proses pendewasaan diri, menjadi rumah untuk kembali, kembali menguatkan ikatan suci yang semoga Allah selalu ridhoi..
Aamiin
2 notes · View notes
planmansworld · 3 years
Text
Tumblr media
Kekuatan Hati
Jika ditanya mengapa kami bisa saling menjatuhkan pilihan satu sama lain
Jawabannya ialah "kami pun tak pernah mengira sebelumnya"
Tak lebih dari enam bulan saling mengenal,
Allah pertemukan kami dengan membawa sifat serta latar belakang yang berbeda,
Jika aku dikatakan beruntung memilikinya,
Ku katakan "aku tidak beruntung, hanya kau tak tahu seberapa banyak aku berdo'a, seberapa banyak aku berusaha meminta kepada pemilikNya"
Satu hal yang kurasa mengapa kami bisa memiliki frekuensi yang sama,
Bahwa kami dibesarkan tidak dengan kekuatan materi, tetapi kami dibesarkan dengan kekuatan hati
Untukmu yang kelak selalu di sisi, Terimakasih karena selalu menguatkan hati
2 notes · View notes
planmansworld · 3 years
Text
Tumblr media
Amanah Suci
Disetiap lantunan doa yang kamu panjatkan,
Seluas jari jemari terbuka ketika melangitkan sebuah harapan,
Pintaku,
Do'akan..
Aku sekuat ayahmu melindungimu
Do'akan..
Aku setegar ayahmu memperjuangkanmu
Do'akan aku..
Bisa se-shalih ayahmu dalam membimbingmu,
Selalu do'akan aku..
Agar bisa setulus ayahmu mencintaimu,
Untukmu..
Yang kelak menjadi penyempurna separuh agama,
Semoga amanah yang suci ini selalu menuntunku berada dalam cintamu,
Dalam dekapan do'amu dan do'aku.
1 note · View note
planmansworld · 3 years
Text
Tumblr media
Semanis ucapan terima kasih
Adakalanya yang dapat menyenangkan seseorang setelah ia berjuang,
bukanlah hal Indah yang hanya dapat memanjakan mata.
Bukan hal mewah yang harganya tak dapat dijangkau oleh mereka yang tak punya,
Adakalanya, kebahagiaan itu sederhana,
Semanis ucapan terima kasih, seluas penerimaan hati, jiwa sabar yang tak terbatas,
Hal sederhana yang syarat akan arti, hal sederhana yang membuatku jatuh hati.
1 note · View note
planmansworld · 3 years
Text
Tumblr media
Mengapa Memilihmu?
Bukan sebuah kebetulan, saat Ia mempertemukan kita ditempat yang indah ini,
Kecintaanmu akan ayat-ayatNya, membuatku percaya, bahwa kelak.. Semesta takkan mendekatan kesedihannya, ketika ayat-ayat cinta itu kita semai dalam kalbu,
Kamu membuatku percaya, bahwa Semesta akan memberi ribuan peluk hangatnya setiap kita menenggelamkan hati dan pikiran dalam luas samudera kalamNya.
Maka, tak perlu bertanya mengapa aku memilhmu, karena aku tak mempunyai alasan untuk melewatkanmu.
1 note · View note
planmansworld · 3 years
Text
Tumblr media
Ya, akan kucoba!
Mengungkapkan dengan kata saja mungkin tak cukup sempurna mewakili rasa,
Namun sebelum akad terucap, ia lebih baik agar kita saling terjaga,
Maafku karena tak mahir menoreh pena,
Merangkai aksara layaknya pujangga,
Tetapi, keterbatasan bukanlah sebuah penghalang,
Justru ia adalah sebuah jembatan proses menuju kesempurnaan,
Ku katakan padamu, ya, akan kucoba!
1 note · View note
planmansworld · 3 years
Text
Tumblr media
Ikhtiar adalah salah satu dari bagian hidup yang sengaja didatangkan Tuhan agar kita tak lupa berserah, memohon, sekaligus menyadari bahwa kita masih manusia biasa.
Mungkin do'a adalah usaha yang paling lemah, namun sejatinya ia senjata yang paling kuat. Semoga Allah memeluk do'aku dan do'amu, harapku dan juga harapmu.
Selama do'a teriring dalam munajat, kita akan tetap dekat. Percayalah!
1 note · View note
planmansworld · 4 years
Text
Layaknya di sebuah persimpangan jalan, hidup akan selalu menawarkan pilihan. Manusia dimuliakan Allah dengan memiliki kemampuan untuk memilih. kemampuan yang membedakan ia dengan hewan bahkan malaikat sekalipun. Hanya saja, tanpa disertai sikap yang bijak sebuah pilihan bisa saja menjadi sebuah penyesalan yang takkan terlupakan.
0 notes
planmansworld · 4 years
Text
Bukan hal yang mudah meninggalkan tempat yang memberikanmu kenyamanan, begitupun rekan yang baik dan tak segan untuk berbagi pengalaman. tetapi pada akhirnya, hidup memberimu pilihan, bertahan menikmati indahnya pemandangan, atau kembali berjalan menuju keindahan lainnya
0 notes
planmansworld · 4 years
Text
Alquran adalah bukti kasih sayang Allah kepada manusia, manusia diberikan fasilitas hidup dan salah satunya al-Quran, ia sebagai pedoman, ia sebagai petunjuk. Isi Al-Qur’an adalah kasih sayang ataupun cinta. Jika dibaca secara luas hakikatnya adalah cinta. Kalau kita jalankan juga hasilnya ialah cinta. Artinya kalau agama kita jalankan secara konsisten hasilnya adalah kasih sayang/cinta.
Tumblr media
1 note · View note