Tumgik
#ceritaramadhan3
farisha07 · 6 months
Text
Satu Hari Satu Cerita #CeritaRamadhan3
TAKJIL. Khususnya di tanah air, menjelang berbuka puasa, berbagai macam kudapan atau takjil dijual di pinggir jalan atau warung, atau berkumpul di satu tempat menjadi “street food”, mulai dari jam 3 sore sampai menjelang berbuka. Menunya banyak, mulai dari makanan manis, hingga gorengan dan sebagainya. Banyak masyarakat yang berbondong-bondong membeli takjil untuk menu berbuka puasa, hingga terkadang jalanan macet dibuatnya. Ini menjadi salah satu ciri khas Ramadhan di Indonesia.
Dalam KBBI, takjil yaitu “mempercepat dalam berbuka puasa”, berasal dari kata ‘ajila dalam bahasa Arab yang artinya menyegerakan, berarti takjil adalah perintah untuk menyegerakan berbuka puasa. Takjil dalam makna sesungguhnya adalah “menyegerakan”, namun di Indonesia istilah ini lebih condong kepada kudapan atau makanan sebagai menu berbuka puasa.
Memori terbawa ke awal 2000-an, ketika sedang bermukim di Makkah. Tradisi orang Arab pada umumnya, ketika berbuka puasa, mereka menyajikan kurma dan air zamzam sebagai menu utama. Masjidil Haram maupun Masjid Nabawi, setiap harinya selalu mengadakan buka puasa bersama, di dalam atau pelantaran masjid dibentangkan sufrah (semacam plastik berukuran lebar 50 cm dan panjang bermeter-meter, berfungsi untuk makan, biasanya juga dipakai untuk makan nasi kebuli, nasi samin, nasi mandi, dan seterusnya), lalu petugas masjid atau para dermawan membagikan kudapan buka puasa, berupa air zamzam dan kurma, juga satu kotak sedang, berisi kue, kacang-kacangan Arab, dan lain sebagainya.
Kalau dibandingkan takjil di Arab dan Indonesia, ini tak lepas dari tradisi tiap negeri. Orang Arab yang cenderung suka dengan makanan manis, sedikit berbeda dengan orang Indonesia yang menyukai banyak rasa, sehingga kudapan yang tersaji di atas meja maupun yang terjual berlimpah ruah rasanya, ada manis, asin, gurih, dan juga pedas.
Oleh karena itu, hal ini menjadi salah satu alasan mengapa Ramadhan menjadi momen yang sangat ditunggu-tunggu kehadirannya. Ketika Ramadhan tiba, maka seluruh umat muslim di dunia menyambutnya dengan penuh sukacita.
0 notes