Tumgik
#harga cb150 verza ponorogo
aguztino86 · 6 years
Text
Tumblr media Tumblr media
Motomazine.com – Salam safety riding masbro… Honda CB150 Verza sudah sampai di dealer-dealer Honda daerah. Terbukti, sesosok unit Honda CB150 Verza sudah nangkring di dealer Honda MPM Reyog Ponorogo, selaku main dealer dan jujukan dealere wong Ponorogo.
Honda CB150 Verza merupakan penerus atau bisa dibilang versi facelift dari Honda Verza 150. Tak banyak perbedaan sih Cak, secara mesin juga masih sama. Pembeda paling mencolok antara lain terletak pada headlamp depan yang kini memakai bentuk bulat dengan bohlam halogen, speedometer full digital LCD juga beberapa pembaruan seperti bentuk shroud juga cover knalpot.
Honda CB150 Verza menjadi pendobrak sport kelas entry level Honda. Di kelas motor sport 150, CB150 Verza ini sekaligus menjadi pendamping bagi Honda CB150R Streetfire yang dijual seharga Rp 27 jutaan.
New Honda CB150 Verza hadir dalam dua varian. CB150 Verza Varian CW aka velg racing dijual seharga Rp 20.695.000,- sedangkan Honda CB150 Verza versi SW atau velg jari dijual seharga Rp 20.045.000,- OTR Ponorogo.
So… Monggo Cak bungkus saja yang sudah kepengen. Honda CB150 Verza ready dan siap dipinang. Semoga berguna… (mmz)
Baca juga:
Jangan diabaikan, Begini Mudahnya Nyetel Kerenggangan Kopling Honda CB150R
Positif Tes Tim Repsol Honda di Jerez 2018. Marquez makin Sangar
Honda Vario Facelift hadir di Bulan April? Seriusan ki Cak?
Berikut Harga Big Bike Honda OTR Jatim Maret 2018. Mau yang 1/2 M Juga ada Cak
Sabri Pipis, New CB150R Rembes Warna Hijau? Weleh, apalagi ini? Terus Piye Cak?
Honda CBR250RR Berjaya Borong Podium di Race 2 IRS Seri Perdana 2018. Fitriansah Kete Jadi Juara
Marquez inginkan Rekan Setim yang Tercepat. Sindiran Kah?
Kalau Beneran Tampang Megapro Facelift kayak Begini, dijamin Banyak Biker Meleleh ki Cak
Istimewanya Honda Astrea Grand Lansiran 1991 yang Laku Rp 80 Juta
CBR150R Masih Digdaya Pimpin Penjualan Kalahkan R15 dan GSX-R150
Lebih dekat dengan Motomazine di:
facebook: motomazine.com
twitter: motomazine
IG: @motomazineblog
Youtube channel: Motomazine
WA: 085233819298
BB: D8DCFC9A
Berikut Harga Honda CB150 Verza di Ponorogo. Bungkus Cak…!!! Motomazine.com - Salam safety riding masbro... Honda CB150 Verza sudah sampai di dealer-dealer Honda daerah. Terbukti, sesosok unit Honda CB150 Verza sudah nangkring di dealer Honda MPM Reyog Ponorogo, selaku main dealer dan jujukan dealere wong Ponorogo.
0 notes
aguztino86 · 6 years
Text
Tumblr media Tumblr media
Motomazine.com – Salam safety riding masbro… PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM) Honda Jatim selaku distributor Honda di Jawa Timur dan NTT secara resmi memperkenalkan Honda CB150 Verza bagi publik Surabaya dan sekitarnya. Mengambil tempat di dealer Wing Honda Simpang Dukuh Surabaya, All New Honda CB150 Verza akhirnya siap dipinang dan dijadikan mitra berkomuter sampeyan.
Honda CB150 Verza adalah generasi kedua dari Honda Verza 150 yang lebih dulu hadir di tanah air. Motor naked sport yang satu ini terkenal tangguh dan irit serta memiliki durabiliti yang patut diacungi jempol. Menjaga minat biker terhadap All New Honda CB150 Verza, Honda dalam hal ini AHM memang sengaja tak melakukan ubahan radikal pada tubuh sang sport.
Di bagian belakang Honda masih mempertahankan desain Verza 150. Suspensi belakang masih dipertahankan lengkap dengan bentuk muffler dan stoplamp bohlamnya. Sedikit sentuhan dilakukan pada desain cover knalpot agar tampilan sport Honda CB150 Verza makin keluar.
Baca juga:
MPM Jatim Resmi Rilis Honda CB150 Verza 2018 dengan Harga Mulai Rp 19 Jutaan dan Siap Kirim
Launching All New Honda PCX150 di Ponorogo dipenuhi Riuh Sesak Pecinta Honda. Indikasi PCX diterima dengan Apik?
Indent PCX 150 Mulai Bulan April dan Dapatkan Kejutan Hadiah Aksesoris Senilai Ratusan Juta dari MPM Jatim. Masa Gak Kepengen Cak?
Honda Hadirkan PCX Hybrid. Canggih dengan Riding Mode dan Berbagai Fitur Unggulan. Berikut Harga dan Spesifikasinya
Berikut Harga, Spesifikasi dan Pilihan Warna All New Honda Vario 125 Versi Facelift 2018
Komunitas Honda Supra GTR 150 AE Area Ngegas ke Pacitan. Ajang Uji Handal Bebek Super Sekaligus Kegiatan Sosial
VLOG: Tips Mudah Gantungin Helm di Jok New Honda CB150R
Berikut Galeri, Pilihan Warna dan Spesifikasi All New Honda Vario 150. Sudah Keyless dengan Speedometer Full Digital
Resmi Rilis, inilah Vario 150 Facelift. Harga Rp 22,5 Juta OTR Jakarta
Data AISI Ungkap Penjualan Honda PCX 150 Bulan Maret Melejit. Gimana Nasib NMAX?
Untuk sisi depan Honda memberikan revisi pada desain headlamp yang kini memakai model bulat dengan penerangan halogen. Penunjuk kecepatan pun tak luput dari ubahan. Speedometer lawas Honda Verza 150 dilengserkan untuk diganti dengan full digital speedometer yang lebih modern. Kalau dilihat-lihat sih Cak, desain aka shape speedometer Honda CB150 Verza ini mirip banget sama Honda CRF150L dan Honda BeAT Street.
Tak hanya headlamp, menambah aura compact namun gagah, Honda juga merevisi bentuk shroud si CB150 Verza. Tampilan shroud minimalis ini pun makin ciamik dipadu dengan striping simple yang disematkan.
Untuk urusan dapur pacu, Honda CB150 Verza dibekali dengan mesin 4-tak 150cc SOHC 5-percepatan dengan pendingin udara yang dijamin irit. Motor ini mampu melahap 46,3 kilometer untuk satu liter bensinnya berdasarkan pengetesan ECE R40 (Euro2). Sementara menggunakan metode yang sama dengan mode pengetesan EURO 3 si All New Honda CB150 Verza mampu diajak berkomuter hingga jarak 43,5 kilometer untuk satu liter bahan bakar. Tapi meskipun irit begitu sampeyan jangan khawatir Cak. Si All New Honda CB150 Verza mampu berlari dari 0-200 meter dalam waktu 11,41 detik saja.
Tumblr media
Untuk varian, All New Honda CB150 Verza hadir dalam dua tipe yakni CB150 Verza versi Cast Wheel (CW) dan juga CB150 Verza versi Spoke Wheel (velg jari-jari). Untuk pilihan warnanya, All New Honda CB150 Verza CW hadir dalam tiga warna yakni Masculine Black, Bold Red dan Macho Silver. Sementara All New Honda CB150 Verza SW hadir dalam satu warna saja yakni Masculine Black.
All New Honda CB150 Verza dijual mulai Rp 19.965.000,00 untuk tipe Spoke Wheel, sementara CB150 Verza tipe Cast Wheel dijual dengan harga Rp 20.615.000,00 keduanya OTR Surabaya.
So… Buat sampeyan yang sudah ngebet sama All New Honda CB150 Verza ini, silahkan Cak..Boyong ke rumah. Sekalian kalau sampeyan tertarik sama aksesoris resminya, MPM juga sudah menyiapkan 4 item Honda Genuine Accessories untuk All New Honda CB150 Verza meliputi Wheel List Sticker (lis velg), Tank Pad (pelindung tangki), Visor dan Crank Case Cover dengan HET antara Rp 56.000,00 sampai dengan Rp 150.000,00. Semoga berguna… (mmz)
Lebih dekat dengan Motomazine di:
facebook: motomazine.com
twitter: motomazine
IG: @motomazineblog
Youtube channel: Motomazine
WA: 085233819298
BB: D8DCFC9A
MPM Jatim Resmi Rilis Honda CB150 Verza 2018 dengan Harga Mulai Rp 19 Jutaan dan Siap Kirim Motomazine.com - Salam safety riding masbro... PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM) Honda Jatim selaku distributor Honda di Jawa Timur dan NTT secara resmi memperkenalkan Honda CB150 Verza bagi publik Surabaya dan sekitarnya.
0 notes