Tumgik
#cigotrip
cindytaseptiana · 5 years
Photo
Tumblr media
12/30 •Menginap di Pohon Raksasa• . Bismillaahirrahmaanirrahiim… Malam ini judulnya masih buka-buka galeri foto. Hingga akhirnya aku terkejut sendiri karena hampir lupa. “Foto dimana nih?” Aha… Ternyata ini adalah foto hotel dimana Cigo Family menginap, saat berkunjung ke Kota Wisata Batu Malang. Sebenarnya kalau traveling, hotel bukan menjadi salah satu hal yang kami pertimbangkan. Istilahnya kan cuma buat “numpang tidur”. . Kami pernah menginap di budget hotel, bahkan hostel. Biasanya kalau acara liburan kami sangat padat, banyak tempat yang ingin dikunjungi dan banyak tempat kuliner lokal yang ingin dicoba. Namun, saat berlibur ke Malang beberapa waktu lalu, pertimbangan kami berbeda. Tepatnya saat melihat ada hotel yang dapat memberikan pengalaman lain, selain tempat untuk tidur dan setidaknya mandi. Hehehe… . Mau tau, dimanakah itu? Pohon Inn Hotel @pohoninnhotel yang berlokasi di Jatim Park 2 @jatimparkdua . Wah ini sih, buy 1 get 3 lah jadinya. Alhamdulillah… Lokasinya strategis banget, kemana-mana deket! Apalagi kalau berencana mengunjungi Batu Secret Zoo @batusecretzoo atau Eco Green Park @ecogreenpark tinggal loncat aja dari kamar. Hehehe… Eh, jangan! Bahayaaa!!! Kuhanya bercanda ya! . Nah, selain lokasi, tentu daya tarik utama adalah keunikan hotelnya. Dari luar tampak seperti “Giant Tree” dan dari dalam, terutama di resto, kita seperti sedang berada di dalam hutan. Wah! Ini seru sih… Buat emak bapaknya, tapi kalo anaknya sesekali terlihat nyengir-nyengir ngeri. Gimana enggak, makan sambil diliatin harimau, ular, kera, dsb. . Kalau ditanya mau menginap lagi di sini atau tidak? Jawabannya, mau banget! Sama sekali gak ada yang mengecewakan, fasilitasnya serta berbagai nilai plus yang didapatkan. Demikian, ceritaku tentang “Hotel Pohon Raksasa” yang memberikan banyak pelajaran, bahwa ternyata penginapan bisa jadi tempat untuk menambah banyak pengalaman. . #hotelpohonraksasa #jawatimurpark #pohonraksasa #pohoninnhotel #gianttreehotel #baksomalang #malang #cigotrip #30hbc20 #jatimpark #cigofamily #30hbc2012 #jatimparkdua #30haribercerita #bundytabercerita (at Pohon Inn Resort, Batu, Malang) https://www.instagram.com/p/B7Odun0gofe/?igshid=1aor82ka9by0s
0 notes
cindytaseptiana · 5 years
Photo
Tumblr media
11/30 •Bakso President Malang• . Bismillaahirrahmaanirrahiim… Malam-malam bukannya tidur malah liat handphone. Demikianlah diriku, akhir-akhir ini kebablasan liburan, jadi suka telat tidur hingga malam. Padahal media sosial sudah dikasih time limit, eh malah suka lihat-lihat galeri foto. Foto makanan pula yang dipantengin, gimana gak pengen? . Iya, beneran cuma pengen! Laper sih enggak, kan udah makan malam. Cuma entah mengapa jadi suka kebayang-bayang hingga terbawa mimpi. Hahaha… Itulah yang terjadi kemarin malam, setelah melihat foto semangkuk Bakso President, saat kami berkunjung ke Malang. . Alhasil, kujadi mimpi makan bakso pinggir kali. Lha, kok pinggir kali? Bakso President kan letaknya di pinggir rel kereta api? Ya namanya juga mimpi, emang bisa pilih mau mimpiin apa dan lokasinya dimana? Iya juga. Hahaha… . Jadi, makan Bakso President itu memang serunya kalau saat makan, kemudian ada kereta lewat. Muncul perasaan “ngeri” saat mendengar suara kereta hendak melintasi. Kalau duduknya di bagian luar terasa hembusan angin dari kencangnya laju kereta api. Getarannya pun terasa, menghasilkan sensasi makan yang berbeda. Terakhir, tentu suara “jugijagijug” yang lumayan kencang di telinga. Ah, pokoknya seru! . Nah, kalau baksonya sendiri udah pasti memuaskan dengan ukuran jumbo si bakso, pangsit dan kawan-kawannya. Rasanya juga juara, beda lah kalo sama abang-abang yang lewat masuk komplek setiap sore. Hehehe… Monmaap kujarang jajan bakso apalagi bakso malang. . Namun satu hal yang pasti, buat kamu para penggemar bakso ataupun yang bukan, kalau mampir ke Malang, wajib jajan Bakso President ya! Dijamin jadi momen makan bakso paling berkesan. Okeh, sekian cerita mimpi hari ini Untuk @30haribercerita @atirecrebirah03 semoga gak bikin kamu ngiler sampai terbawa mimpi ya. Btw, kalau nanti aku mimpi lagi, mau diceritain lagi gak? Hehehe... . #baksopresidentmalang #baksopresident #kulinermalang #baksomalang #malang #cigotrip #30hbc20 #cigofamily #30hbc2011 #30haribercerita #bundytabercerita (at Bakso President Malang) https://www.instagram.com/p/B7L1zKsAmKQ/?igshid=18b3uoblrogfh
0 notes
cindytaseptiana · 5 years
Photo
Tumblr media
9/30 •The Bagong Adventure• . Bismillaahirrahmaanirrahiim… Tahun 2019 kemarin ada satu museum yang pengeeennn banget Bundyta kunjungi. Alhamdulillah, setelah jurus bujuk rayu Pak Suami dan doktrin ke anak-anak, disertai dengan doa, terwujud juga. Kami pun meluncur ke Kota Wisata Batu Malang. . Museum apakah itu? Museum Tubuh @museumtubuh “The Bagong Adventure” di Jawa Timur Park 1. Oleh-oleh nonton acara TV yang bikin “mupeng” banget. Biarlah gak jadi dokter, gak bisa “ngoprek” organ tubuh manusia. Yang penting akhirnya bisa masuk ke organ tubuh imitasi raksasa. Horeee… Hehehe… . Sampai di tempat tujuan gimana, Bun? Beneran seru! Mulai dari menapaki kaki di rongga mulut, bertemu bermacam jenis gigi, melintasi hidung, bertemu mata, lalu telinga, dan seterusnya. Hingga yang paling memukau adalah saat memasuki area organ dalam, seperti jantung, paru-paru, lambung, usus, dan lain sebagainya. . Tak hanya bentuk raksasa dari setiap organ tubuh manusia, kita juga disuguhkan dengan berbagai pengetahuan tentang proses organ bekerja, jenis-jenisnya, hingga berbagai kemungkinan penyakit yang dapat diderita. Ada juga beberapa percobaan seru, yang sayang untuk kita lewatkan dan menjadi pengetahuan baru. . Sedikit menyesal karena tak bisa mengabadikan semua area. Ya gimana dong, saking terkagum-kagum dengan duplikat ciptaan-Nya ini. Akhirnya sadar, sebegini detail dan rumitnya tubuh manusia diciptakan. MasyaaAllah… Tabarakallah… Ini baru tiruannya, gimana aslinya coba? . Duh, pokoknya buat kalian yang liburan ke Malang, Museum Tubuh adalah salah satu destinasi yang wajib dikunjungi. Apalagi kalau liburan bersama anak-anak, dijamin akan menjadi pengalaman luar biasa bagi mereka. Paling tidak buat diceritakan ke teman-teman dan guru di sekolah. Hehe... Sekian cerita Bundyta untuk @30haribercerita jangan lupa dicatat lokasinya ya! Area Jatim Park 1, Kota Wisata Batu. . #museumtubuhmalang #thebagongadventure #museumtubuh #jatimpark1 #jatimpark #malang #cigotrip #30hbc20 #cigofamily #30hbc2010 #30haribercerita #bundytabercerita (at Museum Tubuh - The Bagong Adventure) https://www.instagram.com/p/B7Ivjb3Ahqc/?igshid=1ldg0lll5din1
0 notes
cindytaseptiana · 5 years
Photo
Tumblr media
9/30 •TanSuKe - Ketan Susu Kemayoran• . Bismillahirrahmaanirrahiim… Setelah kemarin bahas ketan dari Batu Malang, mari melipir sejenak ke kota kelahiran aye, Jakarte. Tsah… Baru tahu beberapa bulan yang lalu kalau ada ketan yang melegenda juga. Namanya Ketan Susu Kemayoran. Monmaap, numpang lahir sampe ABG jarang main jauh. Padahal konon sudah berdiri sejak 1958. Hehe… . Cerita beberapa bulan lalu, “Motoran dari mana?” “Kemayoran.” “Duh, jauh amat malem-malem!” (Mengalihkan takut dibawelin) “Tadi nemu tempat camilan, kapan-kapan kamu kuajak ya?” . Sa ae Pak Suami modusnya, daripada dikunci depan rumah, mendingan dia PHP-in ajah. Huh! Alhamdulillah beberapa pekan kemudian, kami kebetulan bertemu kerabat di sekitar Ancol. Dan inilah waktu yang tepat untuk menagih janji manisnya. . Lokasi tujuan ditelusuri, lupa katanya, bolak balik gak ketemu, bikin aku makin emosi. (Dalam hati) Ini beneran ada gak sih? Jangan-jangan… Eh, alhamdulillah gak jadi suudzon, karena sudah ketemu! Saat itu pagi menjelang siang, jadi gak begitu ramai. Dari jauh, tempatnya lebih mirip tukang gorengan sih. Seriusss… Tumpukan tempe, pisang, ubi, singkong goreng dan teman-temannya yang dari jauh sudah ramah menyapa. . Dipesanlah Ketan Susu yang kurindu. Ya beneran ketan susu, cuma ketan dan susu kental manis, tanpa topping lain. Enak? Yaa enak aja sih, cuma emang sensasinya beda. Ini tekstur ketan lebih keras dan kering dibandingkan Ketan Malang yang lembek. Terus SKM sungguh banyak dituang dan “giung” rasanya. Bagi yang suka manis pasti suka. . Ditemani gorengan, enak juga sih. Aku pilih singkong dan tempe goreng. Tempe gorengnya beda dengan gorengan abang-abang, Althaf sampe nambah 5. Ini anak doyan apa laper? Lalu jangan lupa pesen minum biar gak seret yes! Atuhlah pasti minumnya cari yang gak manis lagi. Seperti biasa, Pak Suami secangkir kopi pahit dan aku teh tawar. Mau coba? Sok mangga, cari alamatnya pakai GPS aje, tulis “TanSuKe”. Nah, pulangnye mampir PRJ ye! *wink* . #ketansusukemayoran #kulinerjakarta #ketansusu #tansuke #jakarta #cigotrip #30hbc20 #cigofamily #30hbc2009 #30haribercerita #bundytabercerita (at @Warung Ketan Susu (Tan'Su) Jl.Jiung Kemayoran) https://www.instagram.com/p/B7E_6jqg0I2/?igshid=19egiq0fdhgn9
0 notes
cindytaseptiana · 5 years
Photo
Tumblr media
07/30 •Pos Ketan Legenda 1967 - Batu Malang• . “Nanti malam aku mau ajak kamu ke tempat ngemil paling enak di Batu. Pasti kamu suka!” . Dibilang begitu sama Pak Suami rasanya deg-deg-an, macam kayak orang mau diajak kencan. Ternyata lokasinya di dekat alun-alun Kota Batu Malang. Kebetulan waktu itu parkir agak jauh, jadi lumayan kalo jalan kaki, apalagi bawa bayi digendong. Dan sampai di lokasi, penuh aja dong! . Belum dapat tempat duduk, dan masih tertegun dengan tempat PKL 67 yang padatnya kayak lagi antri sembako. Eh, malah Pak Suami langsung ngajak pesan. Lah, duduknya nanti dimana? Tapi begitu memang ternyata, banyak juga yang langsung antri dan pesan. Walaupun setelah itu harus memasang wajah “melas” kepada pengunjung lain yang tengah makan. . Tak lama, ketan susu keju coklat dan ketan susu durian vla siap disantap. Alhamdulillah tempat duduk pun didapat, pada waktu yang tepat. Hasil dari mantengin pasangan muda yang kayaknya gak tega. Akhirnya setelah makan, dia pergi juga. Gak ada tuh ceritanya ngopi-ngopi cantik sambil ngobrol. Pokoknya datang, makan, pulang. Hahaha… . Masya Allah… Walau begitu, perjuanganku telah terbayar lunas. Ketan sungguh membuatku ketagihan. Mau tambah lagi sih, nyoba rasa yang lain, rasa yang pernah ada. Ups! Tapi udah langsung kenyang euy. Pak Suami mengakhiri dengan kopi. Sementara aku dengan wedang legenda, rasanya jadi berbeda. Menetralkan rasa ketan dan manisnya toping yang tersisa. . Pokoknya siapa pun yang dateng ke Malang, wajib mampir ke Pos Ketan legenda 1967. Cocok banget buat camilan, apalagi dengan suasana dingin-dingin saat malam. Selamat mencoba… . #posketanlegenda1967 #posketanlegenda #ketansusukeju #ketandurian #ketansusu #malang #cigotrip #cigofamily #30hbc2007 #30haribercerita #bundytabercerita (at Pos Ketan Legenda - 1967) https://www.instagram.com/p/B7A9KcjArMi/?igshid=omttc5l32atd
0 notes
cindytaseptiana · 6 years
Photo
Tumblr media
•Senangnya ke Perpustakaan• (bag. 3) Liburan Part #13 Saat jam istirahat, dari ruang baca @perpustakaanumumdepok Perpustakaan Umum Kota Depok kami pergi dulu ke Masjid untuk shalat dan makan. Kami juga bermain di indoor playground seperti kesepakatan sebelumnya. Dalam perjalanan ke masjid, Althaf dan Albarra tergoda untuk bermain-main di Taman Balai Kota Depok. Kebetulan Althaf suka dengan salah satu tanaman yang bunganya bisa dirangkai dan dibuat sebuah mahkota. Sementara itu, Albarra asik berlarian. Konon taman ini berada di sebelah lapangan upacara Balai Kota. Di sana juga terdapat jembatan penghubung sungai kecil untuk menuju ke Masjid. Kok jadi seperti piknik ya suasananya? Hihihi... Setelah shalat, makan, dan bermain selesai. Aku mengajak Althaf pulang, sekitar pukul 1 siang. Namun, mendengar responnya, aku terkejut karena ia malah meminta kembali ke perpustakaan karena ada buku yang belum sempat ia baca tadi. Kupikir Althaf sudah bosan, tapi malah ketagihan dan mengajak datang kembali ke sini di lain kesempatan. Wah, alhamdulillah… Pengalaman pertama mengunjungi perpustakaan begitu menyenangkan. Mission accomplished! . #bundytamenulis #bundytabercerita #ceritabundyta #cigofamily #diary #diarybundyta #diarycigo #liburancigo #cigotrip #libursekolah #liburakhirtahun #liburansekolah #liburanakhirtahun #rekreasi #vacation #piknik #liburankeluarga #perpustakaan #perpustakaandepok #perpustakaanumumkotadepok #perpustakaankotadepok #tamanbalaikotadepok (at Balai Kota Depok) https://www.instagram.com/p/BsW25-BAyUl/?utm_source=ig_tumblr_share&igshid=ej2z6fb9s7dn
0 notes
cindytaseptiana · 6 years
Photo
Tumblr media
•Senangnya ke Perpustakaan• (bagian 1) Liburan Part #13 Nah.. Meskipun sudah mulai masuk sekolah, belajar sambil jalan-jalan masih boleh lah yaa. Jadi kali ini, aku mau share liburan kemarin yang perginya naik angkot. Hehe.. Sekaligus jadi pengalaman baru naik kendaraan umum, untuk Althaf dan Albarra. Jauh banget ini, Perpustakaan Umum Kota Depok yang terletak di Kantor Walikota Depok. Walaupun sama-sama di wilayah Depok, dari rumah harus naik dua kali angkot. Angkot kedua pun jaraknya dari ujung ke ujung, alias sampai terminal. Eh, sebelum terminal sudah turun ya, tepatnya di sebelah ITC Depok. Sebelum angkot jalan dan belum banyak penumpang, tengok kanan kiri aman, buka tas lalu mengambil handphone. Cekrek.. Cekrek… Setelah itu, mengamankan semua posisi anak-anak, barang bawaan, angin sepoi-sepoi pun membawa Althaf dan Albarra ke alam mimpi. Tidurlah mereka sepanjang perjalanan, sampai tujuan tangan dan bahu bunda pegel dan basah keringat. Tak cuma saat berangkat ya, bahkan saat pulang tak sempat selfie lagi mereka sudah terlelap. Hahaha… . #bundytamenulis #bundytabercerita #ceritabundyta #cigofamily #diary #diarybundyta #diarycigo #liburancigo #cigotrip #libursekolah #liburakhirtahun #liburansekolah #liburanakhirtahun #rekreasi #vacation #piknik #liburankeluarga #perpustakaan #perpustakaandepok #perpustakaanumumkotadepok #angkot #angkotdepok (at Jalan Raya Bojongsari, Depok) https://www.instagram.com/p/BsWzewzgBg8/?utm_source=ig_tumblr_share&igshid=1usdphe8f1l20
0 notes
cindytaseptiana · 6 years
Photo
Tumblr media
•Berlatih Bicara ala Bundyta• Liburan Part #11 Judulnya kok begitu? Bukannya ini foto sedang nyanyi karaoke gitu? Iya, karena sejarahnya berkaraoke ini bukan sekedar menyalurkan hobi nyanyi saja, hanya menghilangkan stress, apalagi latihan untuk lomba, hahaha… Liburan kali ini kami menyempatkan berkaraoke dalam rangka melatih Albarra berbicara. Ulasan lebih detail nanti insyaAllah aku share di www.bundytabercerita.com ya… Kalo sudah di-posting aku update di status. . #bundytamenulis #bundytabercerita #ceritabundyta #cigofamily #diary #diarybundyta #diarycigo #liburancigo #cigotrip #libursekolah #liburakhirtahun #liburansekolah #liburanakhirtahun #rekreasi #vacation #piknik #liburankeluarga #karaoke #bernyanyi #bernyanyibersama https://www.instagram.com/p/BsS3fVtg18s/?utm_source=ig_tumblr_share&igshid=iwcsgss4knz9
0 notes
cindytaseptiana · 6 years
Photo
Tumblr media
•Spider-Man Pilihan Althaf• Liburan Part #9 Seperti yang sudah pernah disampaikan sebelumnya, salah satu destinasi liburan akhir tahun pilihanku adalah bioskop. Haha.. Receh banget ya liburannya, ya atuh udah seribu purnama gak nonton, berjuta judul film pun terlewatkan. Ada perasaan bersalah saat terakhir ke bioskop, yaitu ngajak Althaf saat nonton film action. Sudah jelas keterangannya untuk 13+ tapi memaksakan diri bawa anak masuk. Akibatnya lumayan terasa, dia gak mau lagi nonton film serupa, bukan hanya karena adegan yang keras tapi juga efek suara yang menambah ketegangan saat menontonnya. Oleh karena itulah, cuti panjang dulu ke bioskop. Salah, iyalah salah, jangan ditiru ya! Alhasil, akhir tahun lalu, pilihan menonton bioskop diserahkan ke Althaf. Dibandingkan dengan film “tukang galon”, ia memilih animasi “Spider-Man: Into the Spider-Verse”, alhamdulillah aman lancar bahkan penuh makna. Seheboh-hebohnya adegan animasi ya tidak terlalu berdampak, mungkin karena pemerannya bukan seorang manusia, yang bisa membuat Althaf lebih mudah mengasosiasikannya dengan kehidupan nyata. Kini, dia pun mulai bisa memahami insight dari film tersebut. Kalau gegayaan ala Spider-Man sih sudah pasti ya, bahkan adiknya pun ikut-ikutan. Sesampainya di rumah, Althaf pun berkata, “Tuh kan, Bunda… Spider-Man yang kecil sama seperti aku. Dulu aku gak bisa nge-gol-in bola ke gawang, sekarang aku bisa, gocek juga bisa. Sebelumnya aku juga gak bisa dribble bola basket, sekarang aku sudah bisa bahkan gaya dribble melewati antara dua kaki. Satu lagi, aku sekarang sudah bisa berenang di tempat dalam padahal dulu aku takut.” Cerita Althaf panjang lebar ini pun mengingatkanku pada suatu istilah yang disampaikan oleh Peter Parker kepada Miles Morales, untuk bisa menjadi Spider-Man, diperlukan sebuah “Lompatan Keyakinan”. #bundytamenulis #bundytabercerita #ceritabundyta #cigofamily #diary #diarybundyta #diarycigo #liburancigo #cigotrip #libursekolah #liburakhirtahun #liburansekolah #liburanakhirtahun #rekreasi #vacation #piknik #liburankeluarga #spiderman #spidermanintothespiderverse #xxi #xxicinema (at Cinere Belleveu) https://www.instagram.com/p/BsSV9CHgDzS/?utm_source=ig_tumblr_share&igshid=jq3xrjmz30fz
0 notes
cindytaseptiana · 6 years
Photo
Tumblr media
•Taman Safari Indonesia• Liburan Part #6 Setelah wisata wajib “Safari Journey” atau berkeliling kandang hewan dan mengunjungi Istana Panda, kami juga melihat beberapa atraksi dan bermain di wahana rekreasi. Tak ketinggalan, ayah bunda ikutan naik roller coaster sementara anak-anak bisa dititip ke kakek dan nenek. Asyik kan…? Satu lagi yang terakhir kami kunjungi saat wisata ke @taman_safari , yaitu "Cowboy Show" yang sangat menghibur. Kolaborasi antara para pemainnya dengan hewan-hewan terlatih sangatlah apik, membuat kami menonton tanpa berkedip. Seru banget deh pokoknya, tak sia-sia menyempatkan nonton ini di sore hari sebelum pulang. Sayang gak boleh merekam atau mengambil gambar saat pertunjukan, mungkin biar kamu yang belum pernah nonton jadi penasaran 😋 Yaudah kuy ke Taman Safari Indonesia. #bundytamenulis #bundytabercerita #ceritabundyta #cigofamily #diary #diarybundyta #diarycigo #liburancigo #cigotrip #libursekolah #liburakhirtahun #liburansekolah #liburanakhirtahun #rekreasi #vacation #tamansafariindonesia #piknik #zoo #cowboy #cowboyshow (at Taman Safari Indonesia Bogor) https://www.instagram.com/p/BsJKAiggUBF/?utm_source=ig_tumblr_share&igshid=5uhxmwghnruu
0 notes
cindytaseptiana · 6 years
Photo
Tumblr media
•Taman Safari Indonesia• Liburan Part #6 Selain bisa melihat dua panda menggemaskan, di Istana Panda Indonesia @duapanda.tamansafari kita juga bisa memberi makan salah satu koleksi panda lainnya. Alhamdulillah saat kunjungan ke taman safari kali ini, Althaf sudah berani memberi makan hewan sendiri, seperti saat melakukan Safari Journey @taman_safari . Bahkan kini di Istana Panda begitu spesial, karena dia sendiri yang minta untuk memberi makan "Red Panda". Sesuai dengan namanya, panda ini berwarna merah dan berukuran lebih imut seperti aku. 🤪 Walaupun ya, kalau dilihat dari ekspresinya Althaf masih juga terlihat takut, tapi berusaha menyembunyikannya dan tetap tersenyum. Good job! #bundytamenulis #bundytabercerita #ceritabundyta #cigofamily #diary #diarybundyta #diarycigo #liburancigo #cigotrip #libursekolah #liburakhirtahun #liburansekolah #liburanakhirtahun #rekreasi #vacation #tamansafariindonesia #piknik #zoo (at Istana Panda Indonesia) https://www.instagram.com/p/BsJFlfsAgDT/?utm_source=ig_tumblr_share&igshid=1u2w4p1wn33sa
0 notes
cindytaseptiana · 6 years
Photo
Tumblr media
•Taman Safari Indonesia• Liburan Part #6 Wahana yang baru kami kunjungi pada liburan kali ini adalah 🏯 Istana Panda Indonesia. @duapanda.tamansafari Perjalanan mendaki gunung naik bus dilakoni demi berjumpa dengan Si Gembul 🐼 Cai Tao dan Hu Chun. Alhamdulillah terbayar saat sampai di bukit penuh kabut ini. Udara begitu sejuk dengan cuaca yang cerah, cocok sekali sebagai tempat tinggal para panda. Norak sekali aku tuh… Baru kali pertama lihat panda, bawaannya pengen meluk ajah. Oh ya, kalau berkunjung ke istana panda ini usahakan tidak berisik ya, nanti dia kesel, kamu dikasih "Jurus Gulungan Kitab Naga " 🥋gimana hayooo? Kung Fu Panda kali ah… #bundytamenulis #bundytabercerita #ceritabundyta #cigofamily #diary #diarybundyta #diarycigo #liburancigo #cigotrip #libursekolah #liburakhirtahun #liburansekolah #liburanakhirtahun #rekreasi #vacation #tamansafariindonesia #istanapanda #istanapandaindonesia #istanapandatamansafariindonesia (at Istana Panda Indonesia) https://www.instagram.com/p/BsI-kq5guUI/?utm_source=ig_tumblr_share&igshid=bgeopry4tkiu
0 notes