Tumgik
#hutankota
rajutmerajut · 5 years
Photo
Tumblr media
Semenjak ada Mamas, Bapak mulai sering mengajak kita menjangkau tempat terbuka hijau & ramah anak. Ini Sabtu lalu, sebelum ke @playfest2019 kita mampir ke Hutan Kota GBK dulu. Meskipun namanya hutan kota, tempatnya belum serimbun hutan. Beberapa tempat masih agak tandus. Rumput-rumput juga belum sepenuhnya hijau. Sepanjang mata memandang, lebih nampak jelas pencakar langit, 'pohon beton' yang menjulang tinggi. Di tengah area, ada kolam ikan koi-nya lho. Cocok buat didatengin bareng keluarga sambil menikmati senja. #perajutmudajalan2 #hutankota #hutankotaGBK #ruangterbukahijau (di Hutan Kota GBK by Plataran) https://www.instagram.com/p/B1tNtgRDYkG/?igshid=fx1jnaq84rs7
1 note · View note
bmwccikediri · 3 years
Photo
Tumblr media
Ruang terbuka hijau (RTH) di Kecamatan Pare cukup lengkap lo. Baik itu berupa taman kota, hutan kota, maupun taman yg bersifat monumental. Nah, yg punya sifat monumental ini sebagai sarana edukasi sejarah. Contohnya Taman Tugu Garuda yg ada relief perjuangan pahlawan kemerdekaan. Ada juga Tugu Adipura yg menjadi edukasi bahwa kebersihan lingkungan itu penting. Sementara RTH yg bersifat rekreatif sebagai lokasi interaksi sosial masyarakat, ada beberapa tempat. Seperti Taman Kilisuci, Taman Ringinbudho juga Taman Hutan Kota. Masing-masing taman memiliki kelebihan masing-masing sih. Taman Kilisuci misalnya, di sana terdapat mini jogging track, ada air mancur juga. Untuk Ringinbudho bisa edukasi sejarah, bisa juga untuk olahraga, yg hobi BMX dan skeatboard bisa main di taman ini. Kalau Hutan Kota, lebih ke edukasi tumbuhan sih. Di sana tumbuhannya lebih heterogen. Lebih banyak jenisnya. Sebenarnya masih ada beberapa RTH di Pare sih. Tapi berupa taman pasif. Sebagai taman pedestrian, atau trotoar. Ada juga taman median sebagai pembatas jalan raya dan sungai. Contohnya di Sungai Serinjing, Tertek. Oh ya, ada lagi sih fasilitas publik lain seperti Stadion Canda Bhirawa, Halaman Masjid An-Nur dan Taman Rekreasi Corah. Lokasi itu juga berupa ruang terbuka hijau dan sering sebagai sarana publik untuk aktivitas warga Pare. Banyak juga ya ternyata. Menurut kalian mana lagi nih sarana atau fasilitas publik lain di Pare ? Repost @infopareraya #infopareraya #tamanpare #tamanhutankota #pare #kediri #RTH #hutankota #adipura #parekediri #Kampunginggris #kabarapare (at Pare) https://www.instagram.com/p/CFwSAt8l-wB/?utm_medium=tumblr
0 notes
wisatadiciamis · 4 years
Photo
Tumblr media
#Repost @titinwatini2 • • • • • • Desa Cisontrol Rancah, Kab Ciamis Bukan mau pamer pake cincin di jari manis yaa, cuman mau benerin kerudung! Serius! Eh, jangan serius-serius nanti kalo dianya gk serius.. #hutanpinus #ciamishits #hutan #ciamis #ciamismanis #hutanindonesia #ciamishitz #indonesia #ciamistagram #hutankota #exploreciamis #ciamiskekinian #ciamisselaras #hutankaret #ciamishebat #hutanjati #ciamispunya #hutanbambu #hutankita #hutanrimba #ciamis_hitz #ciamistrend #pesonaindonesia #exploreindonesia #wonderfulindonesia #wisatadiciamis #wisataciamis #ciamisinfo (di Cisontrol) https://www.instagram.com/p/B_g_lSulGRA/?igshid=1hj7kae418k4g
0 notes
diskominfosulteng · 5 years
Photo
Tumblr media
Sekda Ikut Ber-trail Adventure Di Hutan Kota Sekda Provinsi Sulteng Dr. Moh. Hidayat Lamakarate, M.Si dan Karo Humas Protokol Drs. Moh. Haris turut serta dalam iven Trail Adventure Jelajah Rimbawan Palu Ngataku 2020 yang start dan finish di hutan kota, Sabtu (14/3). "Mudah-mudahan ini menjadi tempat Kita bersilaturahmi sambil menikmati keindahan Kota Palu dan bermotor dalam suasana hati gembira," singkat sekda sebelum melepas peserta. Iven dalam rangka memperingati hari rimbawan dan menyongsong HUT Provinsi Sulteng ke-56 itu diikuti ratusan pencinta motor trail dari dalam dan luar Sulteng. Dengan memperebutkan hadiah utama berupa 10 unit motor dan berbagai hadiah hiburan. (Ro Humpro Setdaprov Sulteng) #hutankota #trailadventure #adventrure #xtrail #xtrailindonesia https://www.instagram.com/p/B9tQdeTH-Ty/?igshid=18qxolx26hfnk
0 notes
fajrulisme · 7 years
Photo
Tumblr media
Melintasi Hutan Buatan #streetphotography #hutankota (at Jalan Kesehatan Raya Bintaro Pesanggrahan Jakarta Selatan)
1 note · View note
abuadzdzahabi · 5 years
Photo
Tumblr media
Ada yang berpendapat permainan adalah fungsi manusiawi paling fundamendal yang melahirkan semua kebudayaan sejak dari awal. 🤔... ehm bise diterima, bisa juga tertolak. #permainan #fungsipermainan #ahad #dibangkutaman #hutankota #pontianak https://www.instagram.com/p/BvqZXr0BUwI/?utm_source=ig_tumblr_share&igshid=1r6aa2vtwp8db
0 notes
abdirafi-blog · 6 years
Text
Sejak Pijakan Pertama, Malabar Memikatku Seketika
Tumblr media
Sewaktu-waktu aku pernah melewati tempat ini dan hampir masuk ke dalamnya. Begitu memarkirkan motor, seorang penjaga parkir mendekatiku. Aku awalnya berpikir harus bayar dulu, tetapi tidak. Dia bilang sudah tutup. Padahal, waktu itu masih jam setengah lima sore. Baiklah, aku pergi dan memutuskan untuk menyambangi tempat ini lain kali.
Akhirnya, kesampaian juga, sore tadi.
Aku baru menyelesaikan sebuah tulisanku. Tulisan yang malam ini mungkin lagi heboh di kalangan anak UB. Sebuah penilaian subjektif karena aku merujuk pada jumlah likes yang 4x lipat lebih banyak dari biasanya! Oke, intermezzonya sudah dulu.
Sebenarnya masih ada satu draft tulisan yang harus segera kuselesaikan. Ah, tapi aku merasa terlalu bosan mengerjakannya di kontrakan. Kuputuskan untuk mengerjakannya di luar. “Tapi, di mana ya?”, pikirku. Tak mungkin kedai kopi. Hari itu masih terlalu sore menikmati kopi. Ah, ke taman!
Aku mengecek hape, melihat-lihat maps, mencari taman yang belum kukunjungi. Lalu ketemu nama Malabar Park. Tempat yang seingatku pernah aku lewati, tapi tidak sampai memasukinya. Oke, tujuanku ke sana.
Waktu masih menunjukkan pukul setengah empat. Cuaca sangat bersahabat. Pikiran juga sedang leluasa.
Aku tiba di taman ini, masih sepi seperti terakhir kali aku datang. “Apakah sudah tutup?”. Baru aku berpikiran begitu, aku melihat dua orang sedang berada di dalamnya. Yasudah aku masuk.
Astaga! Ini benar-benar hutan di tengah kota!
Tumblr media
Benar-benar sunyi walau kulihat ada beberapa orang di kejauhan. ‘Hutan’ ini juga dikelilingi oleh jalan umum. Sesekali motor atau mobil melintas. Bersuara bising. Tapi tak mampu mengalihkanku dari kenyamanan ini. Aku merasa perlu ada aliran sungai, atau setidaknya suara gemericik air, atau mungkin kicauan burung-burung agar lebih nyaman.
Kedatanganku disambut dengan beberapa jalan setapak. Aku bingung harus melewati yang mana. Aku pilih jalan setapak yang ke kanan. Jalan ini ternyata membuatku melipir ke pinggiran hutan bagian terluar. Sebelah kananku dapat terlihat jelas jalanan dan trotoar, hanya dibatasi pagar besi setinggi dada. Jalan yang cukup panjang itu kemudian berbelok ke kiri ketika aku sudah mencapai ujung hutan.
Aku ingin meneruskan perjalanan dengan tetap berada pada jalan terluar. Lalu seketika aku melihat tempat-tempat duduk di bagian tengah hutan. Baiklah, di persimpangan aku berbelok dan masuk ke area tengah. Area tengah ini mengelilingi sebuah kolam atau mungkin danau, entahlah. 
Tumblr media
Suasananya masih cukup tenang dan nyaman. Walaupun sempat terpikir, tempat ini pasti cukup mengerikan kalau malam hari. Aku duduk di salah satu bangku, lalu mengeluarkan laptop, mencoba mengirimkan tulisan yang diminta segera oleh pimpinan redaksi. Hotspot aku nyalakan. Selepas mengedit beberapa kalimat, tulisan aku kirimkan.
Tumblr media
Tak terlalu nyaman di sini. Lagipula persis di seberangku, sepasang kekasih sedang bercanda. Mereka menikmati belaian angin, dan tentu saja belaian pasangannya. Sialan, aku terganggu. Dan akan menjadi sebuah kerugian jika aku terlanjur nyaman dan tidak menjejaki lebih jauh hutan ini. Aku berkemas dan memilih beranjak dari tempat itu.
Lagi-lagi persimpangan jalan setapak. Aku bisa saja memilih seenakku, karena memang aku ingin jalan-jalan sebentar. Tapi jalan yang lurus malah menggodaku. Mungkin di sana lebih menarik.
Jaraknya berdekatan dengan tempat yang kutinggalkan tadi. Masih area tengah hutan. Namun kali ini benar-benar area tengah. Pohonnya lebih rindang, tanpa sedikit pun aku berpikiran bahwa suasananya akan seram. Teduh. Ah, sayang sekali ada beberapa orang yang berfoto-foto di situ. Tentu aku memilih menjauh perlahan. Aku mencari tempat yang lebih nyaman.
Tumblr media
Kali ini tidak ada persimpangan jalan setapak. Hanya satu jalan di hadapanku. Nampaknya, ini jalan yang mengarah lurus ke arah pintu masuk ku tadi.
Tumblr media
Aku sampai lagi di area tengah. Sama seperti area-area tengah sebelumnya, pola tempatnya melingkari sesuatu, sebuah pohon besar. Hanya ada dua kursi di sana. Satu kursi dipakai sepasang kekasih, lagi. Tak masalah, posisinya tak mengganggu pandangan. Aku melihat ada satu yang kosong. Segera aku menuju kursi tersebut.
Barulah pada saat itu, aku benar-benar membuat diriku nyaman. Sulit aku gambarkan dengan kata-kata. Jika ada waktu kosong untuk bersantai --dan membaca--, Malabar mungkin akan menjadi pilihan pertamaku.
Aku duduk sila di atas kursi. Mengambil sebuah buku yang sedikit lagi selesai kubaca. Buku berjudul Catatan dari Tiang Gantungan karya Julius Fuchik. Buku yang berkisah dari catatan harian Julius, seorang Komunis Ceko yang ditahan. Cerita-ceritanya nyata. Pengkhiatan, perlawanan, semangat, strategi, kemanusiaan, dan sebagainya yang terkait dengan sebuah pergerakan tercampur di dalam buku ini.
Tumblr media
Setengah jam, bacaanku tuntas. Waktu menunjukkan pukul 16.57. Sudah cukup sore. Rasanya, aku ‘tepat waktu’. Langkahku tidak terlalu tergesa-gesa menuju jalan keluar. Ingin menikmati hutan ini sedikit lebih lama. Begitu kaki mencapai bagian luar, aku berbalik untuk memastikan bahwa tempat ini --Malabar-- telah memikatku sejak pijakan pertama.
0 notes
bajoe13 · 7 years
Photo
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
youtube
Discover Where You Live
2 notes · View notes
mfk-art · 8 years
Photo
Tumblr media
120317 070/365 #mfk #asketchadaykeepsthemoldaway #dailysketch #sketch_daily #sketch #sketchbook #drawing #dailydrawing #illustration #doodle #comic #art #digitalart #procreate #ipadpro #conceptart #environment #postapocalyptic #hutankota #instaartist #instaart #artoftheday #artist #artmalaysia
2 notes · View notes
sugengsutopo · 7 years
Photo
Tumblr media
CINTA TANAH AIR Persiapan Wisata @kalipesanggrahan @sereniamansion #jakarta #kalipesanggrahanahan #jakartaselatan #lebakbulus #sereniahills #kali #hutankota #indonesia (di Club Serenia Mansion)
0 notes
rumahpuspa-blog · 7 years
Video
instagram
. Hallo Bunda yang di wilayah #Bekasi dan sekitarnya 😊. Berikut adalah Privat Prenatal Gentle Yoga kami di Kayuringin. Privat Prenatal Gentle Yoga di Hutan Kota Patriot Bina Bangsa Bekasi dengan udara yang sejuk, karna jaraknya dekat rumah Bunda @risfiaditya. Setelah Prenatal Gentle Yoga selesai, Bunda Adit dapet totok wajah juga loh Bun. . Yuk, siapa lagi nih Sahabat Rumah Puspa yang mau memanjakan diri ditambah Privat Prenatal Gentle Yoga?. Salam hangat dari kami, #RumahPuspa Mom & Baby Cares. Terapis : Bidan @melly_maulita. . Untuk informasi lebih lanjut mengenai jasa pelayanan prenatal, bersalin, pasca bersalin dan jasa lain dari #Rumahpuspa, Bunda dapat menghubungi : Hp/WA : 087882618008. . .. . 🌸🌸🌸. .. . Salam hangat dari kami team Rumah Puspa. . . #privatprenatalyoga #prenatalyoga #momcare #momslife #gentlebirth #tamankota #hutankota #yoga #senamhamil #senamkehamilan #prenatal #totokwajah (di Rumah Puspa Home Care Treatment)
0 notes
Photo
Tumblr media
nemuin penjual #tahuGejrot yang ternyata cukup banyak pembelinya nih... sampe antri, weleh, welehhh.. . Pondok Tahu Gejrot Rudal Jl. H. Kelik, #srengseng #JakartaBarat Buka sekitar jam 13.00 - 20.00 Sekitaran jalan menuju #hutanKotaSrengseng dekat pertigaan Jl. Karya Utama di seberang musholah Nurul Allah . Seporsi #tahu , Rp. 8.000 Gorengan tempe kering , Rp. 1.500 Sebotol air minum mineral, Rp. 2.000 . Ini bukan #tahuGejrotCirebon ya.. hehe cuma mirip aja. yang kata penjualnya ( orang #pekalongan ), dulunya pernah kerja sama orang #cirebon yang jual tahu gejrot. Jualan disini sudah sekitar 1 tahunan . Tahu nya gede gede, ada 5 potong tahu, yang dipotong potong jadi 4 bagian tingkat kepedasan boleh minta mau berapa banyak pedasnya.. saya coba versi sedang saja, ternyata pedesnya minta ampun, sampe keluar air mata, pedesss. banget cabe rawet nya.. haha Kalau cabe rawitnya dadakan diulej, tidak demikian dengan bawang merahnya, yang sudah di iris2 terlebih dulu, sudah tersedia. tinggal di ulek barengan cabe nya. Disediakan tusuk gigi untuk makan tahunya dan sendok plastik, utk menikmati kuah gula nya yang ternyata rasanya bukan rasa cirebonan, hehe.. . lumayan, untuk #jajanan sore ganjel perut sebelum menikmati makan malam. . . #kulinerJakarta #jakartakuliner #kulinerCirebon #jakartaCulinary #jakartaInFood #infoKuliner #infoKulinerJakarta #infoKulinerCirebon #kulinerNusantara #kakiLima #jajananRakyat #cemilan #kulinerSrengseng #ngemil #kulinerJakartaBarat #tempe #tahuGejrotRudal #hutanKota (at Jl.Haji kelik srengseng jakarta barat)
0 notes
pesonagarut-blog · 7 years
Photo
Tumblr media
Ingat Wisata Garut ... Ingat HdG Team ... Your Choice Your Identity!!! @hdgteam #hdgteam #hdggarut #hdgteamgarut #pesisirbarat #ggmodelsgarut #mesuji #metro #kotametro #bukit #tamankota #hutankota #suburjaya #hinork8 #hinor260 #itp #indobushunter #busphotograph #forbiscom #busismylife #bismaniacommunity #instabus #potretbis #repostbisindonesia #ciptakarunia #tourgate #tourleader #jetbus2hd #scorbray #bupatigarut
0 notes
abuadzdzahabi · 6 years
Photo
Tumblr media
Benalu benalu Tidak punya malu Benalu benalu Menghisap darahku Benalu benalu Enyah dari... #pagi #isnin #senin #benalu #tidakpunyamalu #penghisapdarah #hidayah #iman #sunnah #dibangkutaman #hutankota https://www.instagram.com/p/Brv-93LB1YI/?utm_source=ig_tumblr_share&igshid=12ugo97o8r8qz
0 notes
detoxalamiuntukdiet · 7 years
Photo
Tumblr media
#hutankota #pasarbunga #bratang Pasar bunga dan tanaman. Kesegaran paru-paru kota. Penyaring udara. #freshair #monstera #tumbuhan #pohon #hijaudaun #surabaya #like4like #latepost (at Taman Flora Bratang Surabya.)
0 notes
Photo
Tumblr media
Air bumi menipis Seakan akan hampir habis Sungai danau hilang Dan kemarau kian panjang~ Hujan menenggalamkan ku Panas membakar ku Bumiku bumi buruk rupa~ Foto by @gondrongmempesona - . . Info Trend Terkini Tandai @TrendCenterNews , Beri hastage #TrendCenterNews and Follow @TrendCenterNews #earthday #internationalearthday #haribumi #haribumisedunia #bumiburukrupa #DDH #PETA #PecintaAlamAsahan #PribumiJagaBumi #LestariAsahanku #Asahan #PenghijauanKembali #HutanKota #tanamsaja #Hematenergi #Lestari #Mapala #KPA
0 notes